Buy and Sell text links

Empat Warga OI Positif HIV


Empat Warga OI Positif HIV

INDERALAYA--Empat warga Kabupaten Ogan Ilir (OI)‎ ditemukan terserang virus HIV, hal ini dikatakan Kadinkes OI Hj Siska Susanti usai pelepasan Tour De Sabang-Jakarta 3000 K, Senin (30/10) kemarin. "Kita terus berusaha memberikan dorongan semangat kepada penderita. Karena obat penyembuhan itu tidak ada,‎ dengan semangat dan kebutuhan hidup sehat, berusaha dengan mengikuti pola hidup sehat virus yang sudah ada tidak menyebar luas lagi," katanya. Lanjutnya, tidak hanya kepada penderita saja yang menjadi fokus perhatian. Namun lingkungan dimana penderita tinggal juga menjadi perhatian, jangan sampai terjangkit dengan orang sekitarnya.

"Penderita HIV tidak harus dikucilkan, karena rata-rata mereka ini korban dan keinginan untuk sembuh itu tinggi sekali, mereka tetap dirangkul untuk melakukan aktifitas yang positif, paling tidak mereka akan bertahan hidup lebih lama," tuturnya. Saat ini lanjutnya, pihaknya terus melakukan penanggulangan Aids Daerah Ogan Ilir dengan menggelar sosialisasi guna menekan angka penderita penyakit yang mematikan ini. "Penanggulangan yang dimaksud seperti, melaksanakan sosialisasi-sosialisasi seperti membagikan alat kontrasepsi (kondom) serta penyuluhan ke lokasi yang disinyalir merupakan tempat berkembang biaknya virus HIV/AIDS termasuk lokalisasi. Mengingat wilayah Kabupaten Ogan Ilir terletak di jalur lintas Sumatera dan Lintas Timur," bebernya.

Ratusan alat kontrasepsi, yang akan dibagi-bagikan tersebut tidak hanya dibagikan kepada kaum laki-laki, namun ada juga alat kontrasepsi khusus perempuan. Ditambahkannya juga, pengetahuan secara komprehensif atau sosialisasi tentang HIV/AIDS akan diberikan kepada penduduk sejak usia 15-24 Tahun. Lanjutnya rata-rata penduduk yang menderita penyakit baik itu HIV/AIDS, maupun Infeksi Menular Seksual (IMS) relatif penderita tersebut masih memiliki umur yang sangat-sangat produktif dari 20-35 Tahun.(cr7)



Terkirim dari Samsung Mobile.

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Empat Warga OI Positif HIV"