Buy and Sell text links

Gramedia World Palembang Tebesar di Indonesia

Gramedia World Palembang Tebesar di Indonesia

PALEMBANG, SRIPO -- Gramedia kembali membuka gerainya di Kota Palembang, tepatnya di Jalan Kol H Burlian No 48 Km 7 Aukarami, Palembang, Jumat (29/4).

Gramedia World Palembag hadir dengan konsep brand yang bisa menghidupkan berbagai ide dan inspirasi dari para pelanggan. Kesemuanya disajikan dalam sebuah bangunan megah seperti mall.

Sebagai informasi, Gramedia World Palembang memiliki luas gedung 17.000 meter persegi, yang dimana Gramedia World Palembang merupakan Gramedia terbesar di Indonesia dan sekaligus Store ketiga yang berada di Kota Palembang.

CEO Gramedia, Priyo Utomo dalam kata sambutannya saat acara soft opening Gramedia World Palembang mengatakan, hadirnya Gramedia World ini merupakan sebuah mimpi yang akhirnya terwujud.

"hari ini (kemarin-red) bagi kami adalah hari yang luar biasa, lima tahun lalu lalu kami tak pernah bermimpi untuk bisa memiliki store sebesar ini, terlebih lagi ditengah kondisi ekonomi yang tak baik" ujarnya.

"Namun, berkat tekad serta ada celah untuk berkembang akhirnya hal yang tak pernah kami sangka malah terealisasi. Kami berterima kasih atas semua pihak yang telah terlibat dalam pembangunan store terbesar ini" tambahnya.

Sementra itu, George Malvines Souisa, Store Manager Gramedia World Palembang mengatakan, dengan hadirnya Gramedia World Palembang ini dapat memberikan nuansa berbeda bagi pengunjung setia Gramedia.

"kita ingin tak hanya sekadar toko buku saja namun Gramedia bisa menjadi bagian dari lifestyle masyarakat Kota Palembang," tuturnya.

Alvin juga menambahkan, Pada Gramedia World Palembang dilengkapi dengan berbagai gerai dengan produk yang unik dan beragam serta aneka chamber.

"chamber yang ada di Gramedia World Palembang antara lain chamber writing boutique, sport and bag, stationery, fancy gift, electronic and IT yang dilengkapi juga dengan dapur mini untuk acara demo memasak," jelasnya.

"sedangkan untuk gerai atau outlet di sini sudah tersedia gerai tas Millors, Teeny Teency, Gramedia Kids dan pastinya Toko Buku (TB) Gramedia," tambahnya.

Sedangkan untuk kapasitas parkir dikatakan Alvin, GW Palembang memiliki area parkir yang luas yang bisa menampung ratusan kendaran bermotor dan mobil.

Lalu, untuk desain huruf G yang teletak diatas gedung, Alvin mengatakan, Gramedia World mengusung ciri khas dari Sumatera Selatan yakni, motif kin songket.(cr26)

CEO Gramedia, Priyo Utomo bersama George Malvines Souisa, Store Manager Gramedia World Palembang saat meninjau TB Gramedia, Jumat (29/4)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Gramedia World Palembang Tebesar di Indonesia"