Buy and Sell text links

100 Paket Ludes Satu Jam //PT Pegadaian Gelar Pasar Murah

100 Paket Ludes Satu Jam
//PT Pegadaian Gelar Pasar Murah

PALEMBANG, SRIPO -- Sebagai bentuk kepedulian terhadap masyarakat di momen ramadan ini, PT Pegadaian (Persero) menggelar kegiatan pasar murah. Dimana sebanyak 100 paket sembako ludes terjual dalam satu jam

Kepala Cabang PT Pegadaian Kanwil III, Joko Prasetyo, mengatakan, pasar murah ini merupakan agenda rutin yang sering di selenggarakan pihaknya saat bulan ramadan, terlebih dengan harga sembako dipasaran yang melonjak dengan adanya pasar murah masyarakat lebih diringankan.

"100 kupon beberapa hari sebelumnya sudah kita bagikan khususnya pada para nasabah pegadaian yang kurang mampu, dan ternyata mulai digelar pukul 13.00 paket sembako yang kita sediakan langsung ludes" ujarnya, Selasa (21/6)

Ditambahkannya, paket sembako senilai Rp 100 ribu yang terdiri dari Minyak 2 Liter, Gula 1 Kg, Margarin, kecap dan saos, susu,  teh kotak, dan gandum dijual dengan harga Rp 25 ribu saja

"pasar murah akan kembali kami gelar pada Jumat pekan ini, dengan total paket sembako senilai Rp 150 ribu, namun cukup dibayar dengan harga Rp 25 ribu. Dan untuk kegiatan pasar murah Jumat nanti akan dilakukan serentak disetiap kantor Pegadaian di Indonesia," jelasnya

Sementara itu, terkait transaksi di Pegadaian pada pekan ke tiga ramadan ini dikatakan Joko, masih terbilang stabil. "Untuk transaksi kredit atau gadai masih berada di level 10-15 persen, masih terbilang normal, namun nanti jelang lebaran hingga pasca lebaran prediksi kami transaksi tebus barang yang akan meningkat, karena sudah dapat THR juga, barula kemudian jelang masuk ajaran baru transaki gadai akan kembali ramai. Hal ini sudah jadi tren ditiap tahunnya," ujarnya.(cr26)

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "100 Paket Ludes Satu Jam //PT Pegadaian Gelar Pasar Murah"