Buy and Sell text links

Berita OKI

 

Said Ditangkap Usai Pesta Narkoba

KAYUAGUNG, SRIPO -  Tersangka Muhammad Said (24) warga Kampung 1 Desa Pematang Panggang Kecamatan Mesuji Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) dibekuk jajaran Reskrim Polsek Mesuji, karena membobol rumah kosong, Kamis (24/11) di rumahnya.

Kapoles OKI AKBP Amazona P SH SIk melalui Kapolsek Mesuji AKP Indrawono SH mengatakan, tersangka ditangkap tanpa perlawanan. Namun, ketika di dalam perjalanan tersangka ini mencoba kabur. Sehingga polisi memberikan tindakan dengan cara memborgol kedua tangannya.

"Tersangka ditangkap, Rabu (23/11/2016) dini hari. Tersangka ketika dimintai rekannya tersangka berusaha mengecohkan petugas dan akhirnya tersangka diamankan Mapolsek guna penyedikan lebih lanjut," kata Kapolsek.

Masih kata Kapolsek, tersangka ini selain tersandung kasus pencurian juga tersandung kasus narkoba. "Saat penggeledahan disekujur tubuhnya ditemukan dalam saku kantong celana berupa 3 buah korek api, 1 bungkus rokok clas mild tanpa isi, 1 buah bong, 1 buah pipet, 1 batang cotton bud," tutur AKP Indrawono pada wartawan.

Adanya alat hisap di kantong celananya itu, kuat dugaan kata Indrawono tersangka usai melakukan pesta narkoba. "Tersangka ini usai menghisap narkoba jenis sabu-sabu," ujar Kapolsek seraya mengucapkan dasar polisi menangkap tersangka, karena ada laporan korban ke polisi. Dasar : Lp b/184/XI/2016.

Tersangka tadi, diketahui membobol rumah Nurhidayah beberapa hari sebelumnya. Modusnya dengan cara pelaku membuka jendela rumah korban lalu, dengan menggunakan kayu mengangkat kaleng yang berisikan uang sebesar Rp 500 ribu. "Saat korban pulang, melihat tersangka kabur," cerita Kapolsek.

Sementara dari pengakuan tersangka Said, dirinya melakukan tindak pidana curat sebanyak 3 kali di Desa Pematang Panggang  dan 1 kali pengancaman dengan menggunakan pisau di Jalan Lintas Timur (Jalintim) (mbd)

 

SRIPO/MAT BODOK

Muhammad Said

 

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Warga Datangi PU BM, Tuntut Perbaikan Jalan Dengan BenarSEKAYU,SRIPO—Merasa jalan di desanya tak kunjung diperbaiki dengan benar, ratusan ma… Read More...
  • BERITA PAGARALAM 2Pagaralam Panen Jagung 11,74 Ton Perhektar *Melalui Program UPSUS *Lampaui Target PAGARALAM, SRIPO - Hasil panen jagung melalui program … Read More...
  • Pakai Plat Palsu Mobil Dewan DitilangSEKAYU,SRIPO—Operasi patuh musi yang dilakuakan oleh Satlantas Polres Muba, benar-benar memberikan efek… Read More...
  • Berita ada fotoBelasan Siswa di Jaring Sat Pol-PP. // Asyik Fhoto di Bawah Jembatan Kuning. EMPATLAWANG,SRIPO-- Sebanyak 19 pelajar SMP dan SMA di Kecamat… Read More...
  • Berita 2405.zie.daeAset Senilai Rp6 M Hilang- DPRD Mura - Muratara Setuju Penyerahan AsetMURATARA, SRIPO - Dari total aset, baik aset bergerak maupun aset tak … Read More...

0 Response to "Berita OKI"