* Heri Amalindo Canangkan Golf Untuk Semua Kalangan
PALI, SRIPO---Bupati PALI Heri Amalindo, canangkan olahraga golf sebagai olahraga yang bisa dinikmati oleh semua kalangan dan akan menjadikan sebagai salah satu olahraga ekstrakulikuler sekolah di Kabupaten PALI.
"Selama ini olahraga golf dikenal sebagai olahraga mahal dan untuk kalangan tertentu saja. Jadi akan kita ubah image tersebut," ujar Heri Amalindo, pada kegiatan Friendly Golf Tournament Charity (FGTC), Minggu (15/5).
Menurut Heri Amalindo, yang juga menjabat sebagai Ketua Persatuan Golf Indonesia (PGI) Kabupaten PALI ini, selama ini, sebagian masyarakat telah menganggap olahraga golf sebagai olahraga orang kaya. Dan itu wajar saja disamping peralatannya yang mahal tarif lapangan golf juga tergolong mahal sehingga hanya orang yang berkantong tebal saja yang bisa menikmati olehraga ini. Namun pemikiran ini ingin secara perlahan akan diubah, dan akan ia bertekad akan menjadikan olahraga ini sebagai olahraga yang bisa dinikmati semua orang. Bahkan kedepan, olahraga golf ini, secara bertahap akan mulai dimasukkan ke dalam kegiatan ekstrakulikuler sekolah di Kabupaten PALI.
"Kita akan coba secara bertahap, untuk memasukkan olahraga golf sebagai salah satu ekstrakurikuler disekolah baik SD, SMP dan SMA," kata Heri usai memberikan 200 sembako bagi warga tidak mampu.
Dikatakan Heri, ia termotivasi untuk menjadikan Kabupaten PALI kedepan sebagai salah satu daerah yang menghasilkan atlet golf yang handal. Sebab sangat sayang sekali, jika Kabupaten PALI yang memiliki lapangan golf sebanyak 18 hole, namun tidak digunakan oleh masyarakat umum.
Agar bisa mencetak atlet handal, olahraga ini akan mulai dikenakan kepada para pelajar sejak usia dini. Terkait kendala peralatan yang mahal, menurut Heri bisa difasilitasi oleh KONI dan pemerintah.
"Kita patut bersyukur, PALI memiliki lapangan golf sendiri. Bahkan kontur tanah termasuk kolam yang ada disini alami, bukan kolam buatan. Jadi lapangan ini sangat menantang. Harus kita manfaatkan untuk mencetak atlet handal," ujar Heri yang juga menjabat sebagai Ketua Umum KONI PALI.
Kedepan, lanjut Heri, pihaknya berharap setiap Kabupaten/Kota membangun lapangan golf mini, yang bisa digunakan oleh pelajar untuk berlatih. Sehingga jika ada turnament golf antar pelajar se-Sumsel, setiap daerah telah mempunyai atlet sendiri dan secara langsung akan menghasilkan atlit golf (golfer) potensial asli Sumsel.(ari)
CAPTION FOTO :
Bermain Golf : Tampak Bupati PALI Heri Amalindo bermain golf di lapangan golf Pertamina, Talangubi, Kabupaten PALI, Minggu (15/5).
Berikan Sembako : Bupati PALI Heri Amalindo secara simbolis berikan 200 sembako kepada warga tidak mampu, Minggu (15/5).
Berikan Trophy : Bupati PALI Heri Amalindo secara simbolis berikan trophy kepada pemenang turnament Friendly Golf Tournament Charity di Talangubi, Kabupaten PALI, Minggu (15/5).
Daftar Pemenang Friendly Golf Tournament Charity :
Best Net Over All : Tommy
Best Gross Over All : Zakaria Yahya
Best Flight A : Rama, Hery Kusnadi, Armansyah
Best Flight B : Davi, M Daud, Bambang Bahar
Best Flight C : Martin, Rusdi Dahlan, Jerry Karmin
Nearist To The Pin : Nanang Hutapea (1,27 meter)
Nearist To The Land : Erwin W (20cm)
Longer Drive : Armansyah (240 meter)
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Satu berita tiga foto"
Post a Comment