Foto: SRIPO/EVAN HENDRA
Teks foto: LAMPU JALAN - Salah satu ruas jalan di Kebun Jati Timur yang tidak memiliki lampu jalan dan gelap gulita saat malam hari. Masyarakat meminta pemerintah untuk memasang lampu jalan.
Masyarakat Minta Lampu Penerangan Jalan
//Gelap dan Sepi Resahkan Pengendara
MARTAPURA, SRIPO - Masyarakat dan pengguna jalan yang meintasi di ruas jalan Kebunjati Timur, Kecamatan Martapura, Kabupaten OKU Timur mengeluhkan tidak adanya lampu jalan di ruas jalan tersebut. Selain gelap, lokasi tersebut juga dinilai rawan karena tidak ada alternatif lain untuk melintas terutama saat malam hari.
"Pengajuan kepada dinas perhubungan sudah dilakukan agar dipasang lampu jalan dua atau tiga buah. Namun hingga saat ini belum ada realisasi. Padahal pengajuan sudah disampaikan sejak beberapa tahun lalu," ungkap Hasan warga sekitar ketika dikonfirmasi Minggu (17/12).
Menurut Hasan, ruas jalan tersebut merupakan salah satu jalan alternatif yang digunakan pengendara untuk menuju pasar dan sebaliknya agar tidak melintasi rel kereta api. Namun minimnya penerangan membuat ruas jalan tersebut saat malam hari menjadi rawan dan membuat pengendara was-was untuk melintas.
"Harapan kami pemerintah bisa memasang lampu jalan di ruas jalan tersebut sehingga bisa menimbulkan kesan aman. Dalam perkembangan pada masyarakat yang ada disekitar ruas jalan tersebut," katanya.
Sementara Dewi warga lainnya mengatakan ruas jalan tersebut saat malam hari sangat gelap bahkan tidak bisa melihat sekitar karena selain lampu jalan yang tidak ada lampu penerangan rumah warga juga jauh dari badan jalan sehingga sinarnya tidak sampai dan menerangi jalan.
"Saya kalau malam hari menghindar untuk melintasi daerah itu. Takut jalannya gelap ini sepi hanya beberapa orang saja yang melintas. Jika dipasang lampu jalan maka jalannya akan terang dan ramai dilalui oleh pengendara," katanya.
Sementara Kepala Dinas Perhubungan OKU Timur Drs Junaidi mengatakan, belum dipasangi lampu Jalan hingga saat ini disebabkan karena keterbatasan anggaran. Namun dia berjanji pemasangan lampu jalan di daerah Kebunjati Timur tersebut akan segera dipasang tahun depan.
"Harapan kami kepada masyarakat untuk dapat bersabar," katanya. (hen).
0 Response to "Berita Martapura Minggu (17/12) Masyarakat Minta Lampu Penerangan Jalan"
Post a Comment