Pecundangi PS Muara Enim 29-0
PALEMBANG, SRIPO--Ambisi tim sepakbola PON Sumsel untuk meraih hasil terbaik, dalam multievent terakbar kali ini sepertinya akan tercapai. Lantaran, pasukan yang dilatih Rudy Keltjes ini berulang kali bisa meraih hasil maksimal dalam setiap tryout atau uji tanding yang dilakoni.
Bahkan, dalam Porwil Bangka kemarin baru tim sepakbola dibawah asuhan Rudy yang bisa meraih emas dan lolos ke PON. Keberingasan Manda Cingi dkk, memang masih akan berlanjut sampai PON nanti, seperti petang ini (red-kemarin).
Manda dkk, sukses mempecundangi PS Muara Enim dengan skor telak 29-0, dalam partai uji coba yang digelar di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang, Rabu sore (10/8). Kemenangan telak ini membuat Pelatih Kepala Tim PON Sumsel Rudy William Keltjes tak bisa melakukan evaluasi apapun.
Lantaran tim lawan berada jauh di bawah kualitas kemampuan anak asuhnya, Keltjes tak bisa melihat apa yang menjadi kelemahan Mariando dan kawan-kawan di lapangan hijau.
"Tak ada yang bisa kita koreksi karena lawan, kalau main ini bagus karena lawan memang hanya juara di Muara Enim," katanya.
Kendati tampil sempurna melawan tim daerah dari Muara Enim, Keltjes tetap mengingatkan anak asuhnya untuk dapat memaksimalkan peluang yang tercipta.
Sekecil apapun peluang tercipta harus dapat dikonversi menjadi gol. Apalagi lawan berikutnya cukup berat, ada tim Jawa Tengah atau Papua yang punya kualitas.
"Terlepas dari menang besar ini, disisa waktu latihan kedepan, kita akan latihan penyelesaian akhir," katanya.
Sejauh ini, lini depan tim PON Sumsel terbantu dengan keberadaan Mariando ataupun Patroni yang punya insting dalam mencetak gol.
Bila kedua pemain ini absen, hal itu bisa menjadi masalah yang sangat serius. Pelatih ingin baik pemain inti ataupun pelapis punya kualitas yang sama.
"Guna mengasa kemampuan itulah, kita berencana kembali menggelar partai uji coba lagi sebelum tim berangkat ke Jabar tanggal 1 September nanti," katanya.
Untuk di Sumsel sendiri sangat sulit menemukan lawan sepadan. Tapi ada satu tim yang ingin sekali di jajal tim PON Sumsel yakni tim yang turun di TSC B, Persebo Muba.
"Tapi kita belum ada jadwal sejauh ini, kita akan koordinasikan lagi dengan pelatih Persebo Muba," tegasnya. (cr10)
Dikirim dari ponsel cerdas BlackBerry 10 saya dengan jaringan Indosat.
0 Response to "Pecundangi PS Muara Enim 29-0"
Post a Comment