Buy and Sell text links

Jembatan Penghubung Desa Terancam Ambruk

*Semi Permanen Berusia 50 Tahun

BANYUASIN, SRIPO--Kondisi Jembatan penghubung antara Dusun 3 dan Dusun 6 Desa Sukaraja Karang Agung Ulu Kecamatan Tungkal Ilir kondisinya sangat mengkhawatirkan.

Kekhawatiran warga akan kondisi akses utama mengalami ambruk sebab material tiang jembatan yang sudah keropos dan sejumlah tiang yang telah mengalami kerusakan seperti patah. 

"Jembatan ini dari besi, namun kakinya sudah banyak yang patah. Bahkan, alas lantai jembatan yang terbuat dari papan banyak yang hilang, bahkan keropos," ujar Holani, warga Desa Sukaraja Karang Agung Ulu Kecamatan Tungkal Ilir, kemarin.

Menurut dia, jembatan tersebut dibangun setengah abad tersebut merupakan akses utama perlintasan warga untuk mengangkut hasil bumi dan perlintasan anak-anak pergi kesekolah. 

Selain itu, menurutnya roda pembangunan perlu diwilayah setempat diperlukan akses pendukung yang aman hingga tidal terjadi hal-hal yang tidak diinginkan.
"Apalagi disini bakal dibangun Puskesmas rawat inap. Jadi jembatan ini otomatis menjadi jembatan sentra dan bakal sering ramai dilalui. Nah, kalau tak kunjung diperbaiki khawatir bakal ambruk," ujarnya, Rabu (30/1).

Mereka berharap pemerintah segera menganggarkan perbaikan jembatan itu yang selama ini menjadi kekahwatiran warga.

Sementara itu, Camat Tungkal Ilir Alfian membenarkan jika jembatan itu kondisinya sudah tua termakan oleh usia yang merupakan akses utama warga setempat.
"Dari laporan masyarakat memang sudah rusak perlu dilakukan perbaikan,"singkat dia. (cr28).

SRIWIJAYA POST: ALAN NOPRIANSYAH
Darurat : Jembatan semi permanen yang telah darurat, Desa Sukaraja Karang Agung Ulu Kecamatan Tungkal, Rabu (30/1/2019).

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Konfirmasi Positif Meningkat Apriyadi Ingatkan Masyarakat Tetap Patuhi Prokes96 96 Konfirmasi Positif Meningkat Apriyadi Ingatkan Masyarakat Tetap Patuhi Prokes//Per September 213 Terkonfirmasi PositifMUBA, SRI… Read More...
  • Berita BanyuasinFoto di group wadr Sri Fitriyanti Askolani Kondisi Hamil Besar Tak Menjadi Kendala untuk Beraktivitas BANYUASIN, SRIPO  — Dikondisinya yang … Read More...
  • Satu Karyawan PT PAMA, Diduga Tewas Tertimbun Longsoran SRIPOKU.COM, MUARA ENIM,---Federik Hansen Sagala, salah seorang operator alat berat … Read More...
  • Berita Pilkada OKU SelatanPilkada 2020 Pjs Bupati OKU Selatan Nora Elisa Minta ASN Bersikap Netral* ASN Ajak Warga ke TPSLaporan Wartawan Sriwijaya Post, Alan Noprian… Read More...
  • Lima Perwira Polres Muaraenim di MutasiSRIPOKU.COM, MUARA ENIM,---Untuk kebutuhan organisasi, lima Perwira Pertama (Pama) dan Perwira Meneng… Read More...

0 Response to "Jembatan Penghubung Desa Terancam Ambruk"