Buy and Sell text links

BNNK Muaraenim Sosialisasi Bahaya Narkotika ke Karyawan PT MUM

BNNK Muaraenim Sosialisasi Bahaya Narkotika ke Karyawan PT MUM
SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Untuk memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkotika, Badan Narkotika Nasional Kabupaten (BNNK) Muaraenim kembali melakukan sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di Office Work Site PT Manggala Usaha Manunggal (PT MUM), Desa Tanjung Jambu, Kabupaten Lahat, Sabtu (13/10).
Dihadapan puluhan karyawan, Kepala BNNK Muaraenim AKBP Abdul Rahman mengatakan tentang bahaya dan dampak narkoba bagi kesehatan bagi diri sendiri, dan bagi lingkungan masyarakat, khususnya di dalam keluarga. Efek pemakaian narkoba, salah satunya ialah memberikan halusinasi bagi pemakai. Untuk itu, bagi para karyawan PT MUM yang mayoritas merupakan driver atau pengemudi angkutan agar tidak mengkonsumsi narkoba.
"Jika pengemudi mengkonsumsi narkoba, nanti dapat mengalami kecelakaan kerja hingga dapat membahayakan si-pemakai bahkan orang lain di sekitarnya," ujar Rahman.
Dikatakan Rahman, sebab jika seseorang telah menyalahgunakan narkoba, ada tiga hal yang akan didapatnya yaitu bisa dipenjara, direhab atau bahkan kematian. Jadi jangan coba-coba mencobanya meski hanya sedikit, sebab banyak yang hanya dari coba-coba akhirnya menjadi pencandu bahkan pengedar. Dan tidak juga yang hancur kehidupannya gara-gara dari Narkoba.
"Saya menyampaikan apresiasinya kepada PT MUM yang telah ikut berkomitmen mensosialisasikan P4GN kepada karyawannya," ujarnya.
Untuk kedepan, lanjut Rahman, semoga kerjasama ini akan terus terjalin dan berkesinambungan. Kita berharap antara BNNK Muaraenim dengan PT MUM akan diadakan MoU atau Nota Kesepahaman tentang P4GN guna sama-sama mendukung Program BNN RI, sebab tugas dan tanggungjawab memberantas narkoba bukan saja oleh pemerintah tetapi oleh seluruh masyarakat dan stakeholder.(ari)
CAPTION FOTO :
Sosialisasi Narkoba 1,2 : Untuk memberantas peredaran dan penyalahgunaan narkotika, BNNK Muaraenim kembali melakukan sosialisasi Pencegahan Pemberantasan Penyalahgunaan dan Peredaran Gelap Narkoba (P4GN) di Office Work Site PT Manggala Usaha Manunggal (PT MUM), Desa Tanjung Jambu, Kabupaten Lahat, Sabtu (13/10).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Berita ada fhotoPakai Cincin Batu Akik Warna Hijau.// Keluarga Tahu Anaknya Dari Media Internet.// Mayat Mengapung di Sungai Saling.EMPATLAWANG,SRIPO-- Warg… Read More...
  • Dikbud Muba : Sekolah Harus Miliki Sertifikat SEKAYU, SRIPO-- Dinas Pendidikan dan Kebuadayaan (Dikbud) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) ber… Read More...
  • Ekonomi Sumsel Tumbuh 5,05 PersenEkonomi Sumsel Tumbuh 5,05 Persen PALEMBANG, SRIPO -- Perekonomian Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) pada semester I tahun 2016 dibandingk… Read More...
  • 0508bew1.kasAda foto Teks foto SRIPO/WELLY HADINATA MELAPOR --- Wira (26), yang mengaku menjadi korban penganiayaan ketika memberikan keterangan dan mel… Read More...
  • Panwaslu Muba, Rekrut 42 Panwascam SEKAYU, SRIPO-- Menjelang pemilihan umum kepala daerah (Pilkada) Musi Banyuasin (Muba) Febuari 2017 mend… Read More...

0 Response to "BNNK Muaraenim Sosialisasi Bahaya Narkotika ke Karyawan PT MUM"