SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Puluhan Bakal Calon Legeslatif (Bacaleg) dari
DPD NasDem Kabupaten Muaraenim, secara serentak dengan menaiki becak
mendatangi KPU Muaraenim mendaftar sebagai Caleg DPRD Kabupaten Muaraenim, Senin (16/7/2018).
Dari pengamatan dan informasi yang dihimpun di lapangan, puluhan Bacaleg NasDem dengan menaiki becak yang berjumlah puluhan terlihat ramai-ramai mendatangi dan mendaftar di Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kabupaten Muaraenim.
Menurut Ketua BAPILU (Badan pemenangan Pemilu) partai NASDEM Mardiansyah SH, yang juga menjabat Ketua komisi empat di DPRD Muaraenim mengatakan bahwa jumlah peserta Caleg yakni 45 orang yang terbagi Dapil I sebanyak 12 orang, Dapil II ada 10 orang, Dapil III 11 orang dan Dapil IV sebanyak 12 orang. Dan target kita pada Pemilu 2019 adalah delapan kursi, dan pendaftaran hari ini dilaksanakan secara serentak di seluruh Indonesia.
"Kita bersyukur tahun ini semua quota terpenuhi oleh calon yang benar-benar berkomitmen, bukan cuma ikut memenuhi quota. Bahkan mantan calon Bupati Muaraenim yakni H Syamsul Bahri ikut bergabung di Partai NASDEM sebagai Caleg DPD propinsi Sumatera Selatan," ujarnya.
Ditambahkan Sekretaris DPD NasDem Endang yang didampingi Kasman anggota DPRD Muaraenim, bahwa alasan mereka daftar diiringi dengan puluhan becak ini menandakan bahwa kegiatan ini membuktikan kita dekat dengan rakyat. Jangan hanya mau calon saja dekat dengan rakyat, tetapi setelah jadi harus lebih dekat lagi dengan rakyat karena kita jadi oleh karena pilihan rakyat.
"Kita adalah Parpol yang pertama mendaftar di KPU Muaraenim. Keterwakilan perempuan 40 persen, dan kita optimis merebut delapan kursi," ujarnya.(ari)
CAPTION FOTO :
Daftar Bacaleg 1,2 : Puluhan Bakal Calon Legeslatif (Bacaleg) dari
DPD NasDem Kabupaten Muaraenim, secara serentak dengan menaiki becak
mendatangi KPU Muaraenim mendaftar sebagai Caleg DPRD Kabupaten Muaraenim, Senin (16/7).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Puluhan Bacaleg NasDem Serentak Daftar Naik Becak"
Post a Comment