Buy and Sell text links

Pemkab Muaraenim Operasi Gratis 75 Penderita Katarak

Pemkab Muaraenim Operasi Gratis 75 Penderita Katarak
SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Sebanyak 75 warga Kabupaten Muaraenim yang menderita Katarak di operasi secara gratis di RSUD Pratama Gelumbang, Senin (2/7/2018).
Bupati Muaraenim yang diwakili oleh Asisten Pemerintahan dan Kesra Teguh Jaya, moto Pemkab Muaraenim adalah SMAS yang salah satunya adalah kesehatan yakni melakukan operasi Katarak. Di Indoenesia 1,5 persen, yang menderita Katarak. Meminta kepada Lurah/Kades dan Camat, untuk mendata penderita penyakit Katarak sehingga bisa dianggarkan.
" Rt, RW, Kades/Lurah harus peka melakukan pendataan, jika ada yang menderita Katarak, gangguan kejiwaan dan lain-lain," ujarnya.
Kadinkes Muaraenim Vivi Maryani, dari data yang dihimpun di Dinkes Muaraenim, hingga Mei 2018, tercatat sedikitnya 200 warga di Kabupaten Muaraenim yang terdeteksi menderita katarak. Dan jika tidak ditangani secara cepat akan bisa berakibat fatal hingga kebutaan.
Dikatakan Vivi, bahwa penyakit katarak banyak terjadi di negara-negara yang berkembang. Di Indonesia, penyakit Katarak termasuk penyakit yang mempunyai andil kebutaan tertinggi yakni sekitar 1,5 persen dari jumlah penderita. Adapun ciri-ciri mata yang menderita Katarak diantaranya penglihatan menurun secara perlahan-lahan, mudah silau dan sering berganti kaca mata namun masih kurang jelas.
Dan jika Katarak sudah sangat keruh, maka penglihatan lama-lama akan semakin menurun dan bisa berujung pada kebutaan.
"Operasi ini dilaksanakan dua hari dari tanggal 2-3 Juli 2018,' ujarnya.
Dikatakan Vivi, untuk menekan angka kebutaan yang disebabkan oleh katarak, pihaknya menggelar operasi Katarak gratis yang dilaksanakan di Rumah Sakit Pratama Gelumbang. Dari 200 penderita Katarak akan menjadi target kita, sebanyak 75 orang yang baru bisa dioperasi, selebihnya kondisi matanya belum matur atau belum siap untuk di operasi, dan akan dilakukan operasi pada tahun depan. Dan untuk yang akan dioperasi, akan kita priopritaskan adalah penderita katarak yang berasal dari keluarga kurang mampu, sehingga jika matanya sudah di operasi, mereka dapat kembali beraktifitas seperti biasanya, sehingga tingkat kesejahteraan masyarakat dapat meningkat.(ari)
CAPTION FOTO :
Operasi Katarak Gratis 1,2,3 ; Sebanyak 75 warga Kabupaten Muaraenim yang menderita Katarak di operasi secara gratis di RSUD Pratama Gelumbang, Senin (2/7).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Jalan Berlubang Ditampal Material AgregatJalan Berlubang Ditampal Material AgregatINDERALAYA--Dalam rangka memperingati hari bhakti Pekerjaan Umum Perumahan Rakyat (PUPR) Ke-72 yang… Read More...
  • Berita OKI Pengendara Tak Pakai Helm Ditahan Polisi * Dalam Rokok Ditemukan Sabu KAYUAGUNG, SRIPO -- Tiga pemuda asal Desa Lubuk Dalam Kecamatan Ka… Read More...
  • Berita OKI 2 2018, Pabrik Gula di OKI Beroperasi KAYUAGUNG, SRIPO - Pabrik gula terbesar di Indonesia yang berlokasi di Kecamatan Sungai Menang, Kabup… Read More...
  • 0712bew1.kas3 naskahAda fotoTeks fotoSRIPO/WELLY HADINATATERTUNDUK --- Dokter Wim Ghazali (pakai baju kemeja putih) dan NM alias Mia (menutupi muka) mah… Read More...
  • Manusia Cerdas Dimulai Dari Kualitas MoralManusia Cerdas Dimulai Dari Kualitas MoralINDERALAYA--Ketua Umum Pengurus Besar Asosiasi Bimbingan dan Konseling Indonesia (ABKIN) Profesor … Read More...

0 Response to "Pemkab Muaraenim Operasi Gratis 75 Penderita Katarak"