Buy and Sell text links

Minat Masuk MTsN 1 Muaraenim Membludak

Minat Masuk MTsN 1 Muaraenim Membludak
SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Minat orangtua untuk menyekolahkan putra-putri mereka di madrasah sangat tinggi. Terbukti, untuk Madrasah Tsanawiyah (MTs) Negeri 1 Muaraenim, terpaksa menggelar tes wawancara dan tertulis untuk menjaring siswa yang masuk MTsN 1 Muaraenim.
"Kita terpaksa melakukan penjaringan karena peminatnya membeludak. Dan kami sengaja menggelar tes diawal, supaya bagi yang tidak lulus bisa mencari sekolah lain," ujar Kepala Sekolah MTsN 1 Muaraenim Siti Sumaiti, S.Pd.,M.Pd.I, Senin (25/6/2018).
Menurut Siti Sumiati, bahwa animo masyarakat untuk menyekolahkan anaknya di MIN, MTsN dan MAN semakin besar. Terbukti setiap tahun terus membeludak sehingga pihak sekolah sampai kewalahan. Sebagai contoh, untuk tahun 2018 ini, siswa yang mendaftar ke MTsN 1 Muaraenim sebanyak 484 orang, namun yang hanya bisa diterima hanya 200 orang. Sedangkan satu kelas sudah diambil dari jalur PMDK.
Dikatakan Siti, setiap tahun pihaknya hanya bisa menerima lima kelas. Dimana, masing-masing kelas berisi 40 anak. Dari sisi peraturan itu sudah menyalahi, namun apa daya kita juga harus menyerap animo masyarakat dengan tahap wajar. Sebab kasihan, anak-anak terpaksa ditolak sebab tidak bisa ditampung di MTsN 1 Muaraenim.
Kedepan, kata Siti, pihaknya mengharapkan kepada pihak terkait untuk memikirkan kondisi MTsN 1 Muaraenim, apakah mencari lahan atau menambah ruang kelas sehingga daya tampung semakin banyak. Bila perlu buat Madrasah terpadu, mulai dari PAUD, TK, MIN, MTsN dan MAN, sehingga benar-benar terintegrasi. Kenapa Pembangunan Madrasah ini perlu dilakukan, disebabkan beberapa hal antara lain kebutuhan pendidikan agama sejak dini sebagai bekal anak-anak untuk masa mendatang.
Di masa lalu, jelas Siti Sumiati, madrasah kurang diminati sehingga siswa lebih banyak masuk sekolah umum. Sekarang ini kualitas pendidikan di madrasah sama dengan sekolah umum. Prestasi siswa madrasah tidak kalah dengan sekolah umum.(ari)
CAPTION FOTO :
Membeludak : Kepsek MTsN 1 Muaraenim Siti Sumiati memberikan pengarahan kepada calon siswa yang akan tes masuk MTsN 1 Muaraenim.
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Minat Masuk MTsN 1 Muaraenim Membludak"