Buy and Sell text links

Bangun Masjid Dengan Gotong Royong

Bangun Masjid Dengan Gotong Royong
* Senilai Hampir Rp 1 Miliar
SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Kekompakan dan budaya gotong royong yang dilakukan warga Komplek Darussalam, Kelurahan Air Lintang, Kecamatan Muaraenim, Kabupaten Muaraenim, patut dicontoh dan digalakkan oleh masyarakat Indonesia. Dengan modal nekat dan kekompakan, warga Darussalam dan sekitarnya merehab dan membangun Masjid Darussalam dengan nilai Rp 1 miliar.
"Kita terpaksa rehab dan bangun masjid ini, karena jemaahnya hampir tidak tertampung lagi," ujar Ketua Masjid Darussalam Buchori Effendi di sela-sela pembangunan Masjid Darussalam, Minggu (11/2/2018).
Menurut Buchori pensiunan PNS Pemkab Muaraenim ini, pembangunan dan perluasan masjid ini, karena kebutuhan, sebab dengan kondisi masjid saat ini dengan luas sekitar 400 meter persegi ternyata tidak bisa menampung jemaah, terutama pada saat sholat Jumat, Idul Adah dan Idul Fitri serta pada bulan Puasa melaksanakan sholat Tarawih. Atas dasar tersebut lalu para pengurus masjid dan jemaah bermusyawarah untuk merehab dan membangun masjid supaya lebih banyak lagi menampung jemaah. Atas pemikiran tersebut akhirnya dibuatlah gambar perencanaan dengan luas sekitar 600 meter persegi yang ternyata akan menelan dana sekitar Rp 975 juta rupiah.
"Kita modal bismilah, yakin akan selesai jika kompak dan gotong royong,," ujar Buchori.
Masih dikatakan Buchori, pada saat pembanguan secara umum diserahkan tukang, namun untuk pekerjaan yang bisa dilakukan secara gotong royong seperti penimbunan, pengecoran dak dan sebagainya kita lakukan bersama-sama. Dari plafon Rp 975 juta tersebut, untuk modal sudah terkumpul sekitar Rp 300 juta, dengan perincian dari kas masjid sebesar Rp 105 juta, dari CSR PTBA Rp 77 juta dan selebihnya dari sumbangan masyarakat berupa material. Untuk kekurangannya memang masih banyak namun pembangunannya akan dilakukan secara bertahap.
"Kita juga membuka diri jika ada masyarakat atau perusahaan yang akan membantu baik dalam bentuk uang maupun material, bisa langsung ke Masjid Darussalam," tukasnya.(ari)
CAPTION FOTO :
Bangun Masjid : Ratusan warga Darrusalam bergotong royong membanguan masjid Darrusalam, Minggu (11/2).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Bangun Masjid Dengan Gotong Royong"