Buy and Sell text links

PTBA Padamkan Kebakaran Tambang Liar

PTBA Padamkan Kebakaran Tambang Liar
* Berhasil Tutup Tiga Terowongan Tambang Liar
MUARAENIM, SRIPO---Memasuki hari ketiga pasca kebakaran lahan tambang liar, PTBA berhasil memadamkan tiga terowongan tambang liar dengan menimbunnya menggunakan lumpur, di Desa Tanjung Lalang, Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muaraenim, Jumat (14/4).
"Alhamdulilah hari ini, kita berhasil memadamkan tiga terowongan yang terbakar. Besok tinggal menimbul sisa lobang lainnya," ujar Asisten Manager Penanggulangan Kecelakaan dan Kebakaran PTBA Sofyan Sori.
Menurut Sofyan, sebelumnya sekitar dua pekan yang lalu pada kebakaran pertama, pihaknya sudah menutup terowongan utama dan beberapa terowongan lainnya dilokasi tersebut. Dan hari ini, kita berhasil menutup tiga lobang yang terbakar. Besok kita akan menutup lobang dan terowongan lainnya dan meratakannya sehingga tidak bisa digunakan lagi dan membahayakan masyarakat.
"Besok kita akan menutup tiga lobang dibawah kabel Sutet, besok dilanjutkan menutup lobang lainnya yang dekat dengan tiang Sutet," ujar Sofyan.
Masih dikatakan Sofyan, bahwa penyebab kebakaran tersebut diduga karena faktor alam yakni sponitas hotter akibat adanya reakis oksidasi. Untuk memadamkannya ada berbagai cara yakni sistim penyelimutan dan pendinginan. Untuk sistim penyelimutan dengan menggunakan lumpur yakni kita menggali permukaannya lalu dibuatkan lumpur dan lumpurnya didorong ke dalam lobang galian sampai penuh setelah itu baru ditutup. Sedangkan sistim pendinginan yakni menggunakan air dengan cara menenggelamkan lorong atau lobang galian.
"Kita disini menggunakan sistim penyelimutan lumpur, sebab lokasinya didataran tinggi sehingga tidak memungkinkan dengan sistim pendinginan," ujarnya.
Ketika ditanya masalah kedalaman tambang liar yang dipadamkan tersebut, kata Sofyan, panjanganya lorongnya bermacam-macam, namun rata-rata dari 50 - 70 meter. (ari)
CAPTION FOTO :
Tutup Tambang Liar 1,2,3,4,5 : Tampak dua alat berat milik PTBA sedang melakukan pemadaman api ditambang liar milik warga di Desa Tanjung Lalang, Kecamatan Tanjung Agung, Kabupaten Muaraenim, Jumat (14/4).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "PTBA Padamkan Kebakaran Tambang Liar"