Buy and Sell text links

1312bew2.kot

Foto --- MANG JACK

Salah Sedikit Bisa Salah Arti
//Kaligrafi Berbahan Stryrofum

JARI-jemari Ismadil (23), tampak begitu hati-hati membentuk rangkaian huruf arab yang akan dijadikan kaligrafi di gelarinya Jalan Jalan Yos Sudarso No 105 Lorong Sehati II Lemabang Kelurahan 3 Ilir Kecamatan IT II Palembang.

Sorot mata Ismadil pun terlihat fokus, menatap kepingan atau batangan styrofum (gabus) yang diiris sesuai pola dibentuk menjadi huruf arab.

"Harus teliti iris styrofumnya dan sesiao polanya. Karena ini kaligrafi dari ayat-ayat suci Al Quran. Jika salah sedikit saja, maka artinya pun ikut salah, jadi harus memang teliti," ujar Ismadil.

Galery kaligrafi yang didirikan Ismadil, merupakan kaligrafi yang bahannya dari styrofum dan baru pertama kalinya di Palembang. Awal mulanya mendirikan galeri yang diberi nama Ira Galery ini, Ismadil melihat bahan stryrofum hanya sebagai bahan pola dan tidak begitu dimanfaatkan secara maksimal.

"Saya mendirikan galery ini bersama teman saya bernama Rahmat Hidayat dengan modal patungan sebesar Rp500 ribu. Kami melihat stryrofum itu bisa dijadikan bahan kaligrafi dengan harga yang murah. Memang kaligrafi itu biasanya dari lempengan besi, kayu dan bahan lainnya, tapi harganya mahal," ujar Ismadil.

Kaligrafi berbahan stryrofum ini, Ismadil mengatakan, tujuannya pasti sebagai syiar agama Islam. Selain itu juga bisa diperuntukan untuk umat muslim dari kalangan menengah ke bawah yang pasti harganya terjangkau .

"Kami patok kaligrafi berbahan stryrofum ini mulai dari harga Rp 175 ribu sampai Rp1,5 juta. Pastinya harga ini terjangkau bagi kalangan menengah ke bawah dan tentunya memperindah ruangan. Waktu pembuatannya paling lama butuh dua hari," ujarnya.

Mengenai keahliannya bisa membuat kaligrafi, Ismadil mengakui mendapatkan keahlian ini sejak masih di Pesantren Moderen Terpadu Nurul Qomar Boombaru. Tentunya untuk membuat kaligrafi dari ayat-ayat Al Quran ini, terlebih dulu harus hafal agar tidak ada keselahan.

"Meskipun berbahan styrofum, tapi kaligrafi ini tahan lama. Karena kita campur dengan cat dan semen. Jika ingin pesan silana ke galery kami dan kaligrafi dari stryrofum ini sedang kami proses untuk dipatenkan," ujarnya.(Welly Hadinata)
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • 2301bew3.kasAyo Daftar Jadi Perwira Polisi//Lulusan S1, S2 dan D IVPALEMBANG, SRIPO - Polda Sumsel memberikan kesempatan kepada putra putri terbaik Sums… Read More...
  • Mewarnai Sripo Kids, Minggu (21/1).Nama: Cumbinayra QaniaKelas: B - TKIT Bina Ilmi, PalembangAlamat: Komplek MAN 3 PakjoJl. Inspektur Marzuki No. 1472 RT 04/RW 06 Kelurahan Si… Read More...
  • 2301bew2.kasAda fotoTeks fotoSRIPO/ISTKEOK DITEMBAK - DS, pelaku perampokan emas 8 kg di Pasar Pagi Gelumbang Muaraenim yang keok ditembak petugas saat … Read More...
  • 2301bew1.kasAda fotoTeks fotoREKONTRUKSI - Rizky alias Depo, tersangka kasus pembunuhan yang menjalani adegan menikam korban dari belakang pada rekontru… Read More...
  • Pelaku Perampok Emas 9 Kg, Satu Persatu Dibekuk SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Salah satu dari empat pelaku perampokan dua toko emas di Pasar Pag… Read More...

0 Response to "1312bew2.kot"