Buy and Sell text links

Muaraenim Kandidat Tuan Rumah Test CPNS

Muaraenim Kandidat Tuan Rumah Test CPNS
* Muaraenim Akan Terima 241 CPNS
SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Dengan letaknya strategis dan pengalaman telah beberapa kali sukses melaksanakan seleksi CPNS dan Penerimaan Karyawan melalui Computer Assisted Test (CAT), BKN Regional VII Palembang, melirik Kabupaten Muaraenim untuk menjadi salah satu tuan rumah dalam pelaksaan seleksi CPNS 2018.
"Kalau secara lisan pihak BKN Palembang sudah bicara, kita hanya menunggu secara tertulis," ujar Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan SDM (BKPSDM) Kabupaten Muaraenim Ibrahim Ilyas melalui Sekretaris Arson Sunardi, Selasa (18/9/2018).
Menurut Arson, jika tidak berhalangan pengumuman penerimaan CPNS tersebut besok (Rabu,red) pada tanggal 19 September 2018, sedangkan untuk pendaftarannya baru dibuka secara online pada tanggal 26 September 2018, untuk sebanyak 241 orang dengan berbagai formasi. Dan untuk para pelamar bisa darimana saja di seluruh Indonesia asal sesuai dengan klasifikasi yang dibutuhkan dan hanya bisa satu daerah.
"Kalau sudah di Muaraenim otomatis tidak bisa ke daerah lain, begitu juga sebaliknya karena ini online," ujarnya.
Dan jika nanti Kabupaten Muaraenim ditunjuk menjadi salah satu tuan rumah seleksi CPNS, sambung Arson, tentu kita siap karena kita sudah beberapa kali mengadakan test tersebut. Mungkin yang menjadi kendala adalah jumlah komputer, karena kita hanya memiliki 50 buah komputer, tetapi pihak BKN Palembang akan membantu sekitar 1000 komputer jika Muaraenim menjadi tuan rumah. Ada beberapa Kabupaten/Kota yang akan test di Muaraenim yakni Prabumulih, Pali, Empat Lawang, Pagar Alam, OKU, OKUS dan OKUT, sedangkan sebagian lagi di Palembang. Untuk tempat bisa di GOR Pancasila Muaraenim atau GOR PTBA di Tanjungenim.
"Nanti akan disurvei oleh tim BKN Palembang, dimana yang layak. Pokoknya kita siap saja, kalau untuk Muaraenim sendiri kita sangat siap," tukasnya.(ari)
CAPTION FOTO :
Kantor BKPSDM Kabupaten Muaraenim
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Muaraenim Kandidat Tuan Rumah Test CPNS"