SKPD Mau Tak Mau Harus Bayar
· Kesiapan OKI Expo 2016 Mencapai 90 persen
KAYUAGUNG, SRIPO -- Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) OKI, H Iskandar ZA memantau kesiapan OKI Expo yang akan digelar, Senin-Kamis (11-14/10) mendatang. Saat ini progres kesiapan mencapai 90 persen berjalan.
"Sebagian besar pemilik stan maupun router sudah menyeting desain, mendekorasi router dan stan masing-masing. Persiapan ini terus dilakukan seiring dimulainya pelaksanaan OKI Expo di Lapangan Segitiga Kayuagung Kabupaten Ogan Komering Ilir ," kata Iskandar ZA didampingi Camat Kota Kayuagung Dedy Kurniawan SSTP Msi, Jumat (7/10).
Selain stand di tempati dinas-dinas, kabag, dan pihak kecamatan, lanjut Iskandar, router dan stand ini juga diisi oleh perusahaan yang beroperasi di OKI. Bahkan Provinsi Jambi juga ikut andil membuka dua stan dengan mempromosikan produk unggulan dan cagar budaya Jambi.
Begitupun untuk perusahaan PT OKI Pulp and Paper Mills juga membuka tiga stan dengan menampilkan produk andalan.
"Sejak awal kami menargetkan transaksi selama pelaksanaan OKI Expo terealisasi pada agregat Rp1,5 Miliar. Mudah-mudahan perputaran uang dalam OKI Expo dapat meningkatkan pendapatan masyarakat," ucap Iskandar yang menyebutkan persiapan OKI Expo mencapai 90 persen berjalan.
Disebutkan Iskandar, tercatat sebanyak 50 tenda kerucut berukuran 3 x 3 meter diperuntukkan bagi pelaku UMKM. Sedangkan untuk corporate dan SKPD, kecamatan disiapkan sebanyak 79 unit.
Sepertinya setiap SKPD, Kabag, Bagian dan Kecamatan serta lainnya mau tidak mau harus bayar lebih mahal demi kesuksesan OKI Expo. Kendati, pelaksanaan OKI Expo pernah dikeluhkan jajaran pejabat yang turun meramaikan perayaan Hari Ulang Tahun (HUT) OKI ke-71. Namun, mereka tidak bisa berbuat apa-apa. Mereka para dinas, kabag, bagian dan kecamatan serta UMKM harus mengikhlaskan merogo kocek agak dalam demi kesuksesan OKI Expo tersebut.
Sebab, paling murah biaya sewa dalam satu unit stand berkisar Rp 5 juta sampai Rp 15 juta untuk ruangan ber AC dibawah tenda rooters. Sebab, pelaksanaan tadi, dikelolah oleh even organizer yang telah menyediakan 150 unitr stand dengan rincian, 75 stand berada di ruang terbuka, bentuk tenda kerucut ukuran 3 x 3 meter dan 5 x 5 meter. Sedangkan 75 tenda lainnya berada di ruangan AC yang para pembuka stand harus mengeluarkan uang tunai Rp 15 juta. (mbd)
SRIPO/MAT BODOK
PERSIAPAN -- Kepala Dinas Perindustrian dan Perdagangan, Koperasi (Disperindagkop) OKI, H Iskandar ZA didampingi Camat Kota Kayuagung mengecek persiapan pelaksanaan OKI Expo 2016 segera dibuka
0 Response to "Berita OKI"
Post a Comment