Kuliah Tetap Utama
//Abid Janji Berikan Bonus
PALEMBANG, SRIPO --- Perasaan bangga dan senang terpancar jelas di wajah Fidela Puspa Dewi, atlet menembak asal Sumsel yang meraih dua medali emas pada ajang PON Jabar.
Terlebih lagi Fidela disambut hangat oleh para dosen di kampus tempat kuliahnya Universitas Muhammadiyah Palembang (UMP). "Alhamdulillah, saya bangga bisa mengharumkan nama Sumsel dan juga kampus tempat saya menimbah ilmu pendidikan. Pastinya saya bersyukur kepada pihak kampus yang selalu memberikan dukungan," ujar Fidela, sesuai bertemu dengan jajaran rektorat UMP, Jumat (7/10).
Fidela yang tercatat sebagai mahasiswi Fakultas Teknik Sipil UMP semester X ini mengatakan, dirinya akan terus tetap berlatih hingga bisa meraih prestasi yang lebih baik. Namun sembari menorehkan prestasi olahraganya, akademik pendidikan tetap menjadi prioritas atau yang utama.
"Kuliah tetap jalan, begitu juga dengan latihan. Keinginan saya kedepan yakni bisa mengikuti ajang tingkat internasional. Sebelumnya saya pernah ikut kejuaraan menembak ditingkat internasional di Cina, namun belum berhasil. Saya sudah menggeluti olahraga menembak ini sejak masih SMA," ujar mahasiswi kelahiran Palembang, 10 Oktober 1994.
Atas prestasi yang diraih salah seorang mahasiswianya, Rektor UMP Dr Abid Djazuli SE MM mengatakan, pastinya pihak kampus memberikan aspresiasi sebesar-besarnya kepada mahasiswa yang berprestasi. "Pertama-tama kita ucapakan selamat atas prestasi yang diraih Fidela. Tentunya Fidela menjadi kebanggaan kampus UMP karena telah mengharumkan kampus UMP. Tentunya Fidela akan diberikan penghargaan dari kampus," ujar Abid.
Pada ajang PON Jabar, Fidela meraih dua medali emas di cabang olahraga menembak. Emas pertama diraih Fidela bersama timnya untuk nomor 10 m air rifle. Sedangkan medali emas keduanya, diraihnya secara individual pada nomor yang sama.(bew)
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "0710bew1.kot"
Post a Comment