Buy and Sell text links

2309bew1.kas

Ada foto
Teks foto
SRIPO/WELLY HADINATA
DITENANGKAN PETUGAS --- Zubaidah (33), ibu rumah tangga yang mencoba bunuh diri saat ditenangkan petugas ketika dibawa ke ruangan PPA Satreskrim Polresta Palembang, Jumat (23/9).

Kasi Zubaidah Digagalkan TNI
//Bunuh Diri di Jembatan Ampera

PALEMBANG, SRIPO --- Aksi Zubaidah (33) yang mencoba bunuh diri di Jembatan Ampera Palembang, berhasil diselamatkan pengendara yang sedang melintas di lokasi, Jumat (23/9). Ketika itu Zubaidah mencoba bunuh diri dengan cara melompat dari pagar trotoar lintasan penjalan kaki sisi Jembatan Ampera.

Beruntung saat itu ada seorang pengendara yang diketahui anggota TNI melihat Zubaidah yang kakinya sudah mulai melangkahi pagar trotoar jembatan. Anggota TNI ini pun langsung menghentikan laju kendaraannya dan dengan cepat mendekat dan membujuk Zubaidah untuk membatalkan aksi bunuh dirinya.

Zubaidah pun akhirnya membatalkan niatnya untuk bunuh diri dan kemudian dibawa ke pos polisi lalulintas (polantas) di Bundaran Air Mancur (BAM). Aksi Zubaidah menjadi tontonan pengendara yang melintas dan juga sempat menimbulkan kemacetan kendaraan.

"Saya lagi ada masalah dengan suami. Saya kesal karena sering dimarahi suami saya setiap kali kami ribut. Saya tidak tahan sehingga saya lakukan ini (bunuh diri)," ujar Zubaidah yang kemudian dibawa petugas di ruang PPA Satreskrim Polresta Palembang untuk ditenangkan.

Dengan sedikit tertunduk lesu, Zubaidah yang kesehariannya bekerja sebagai petugas kebersihan disalah satu rumah sakit ini mengakui, usia pernikahannya baru berjaalan satu tahun. "Waktu sebelum menikah, suami saya tidak pernah marah-marah. Suami saya marah karena permasalahan ekonomi. Saya tidak kuat dan tak sanggup lagi menghadapinya," ujar Zubaidah yang enggan menyebutkan nama dan pekerjaan suaminya.

Sementara itu Kanit Regident Satlantas Polresta Palembang, Iptu Ricky Mozam mengatakan, petugas di lapangan memang mengamankan adanya warga yang mencoba melakukan aksi bunuh diri di Jembatan Ampera. Warga yang bersangkutan langsung dibawa ke Mapolresta Palembang untuk diberikan ketenangkan agar tidak mengulangi lagi perbuatannya.

"Seorang ibu yang mencoba bunuh diri ini diselamatkan oleh anggota TNI yang kebetulan melintas. Ibu tersebut kita berikan pembinaaan dan selanjutnya diantar pulang ke rumah keluarganya," ujarnya.(bew)
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "2309bew1.kas"