Ket foto
Tiga legiun asing Sriwijaya FC Hilton Moreira, Alberto Goncalves dan Mauricio Aparecido Maciel Leal, saat foto dengan polisi ketika menyaksikan School Swimming Championship di Venue Aquatic Jakabaring Sport City, Jakabaring, Palembang, Jumat (26/5)
Hiburan Bagi Tiga Petarung Samba
PALEMBANG, SRIPO--Tiga legiun asing Sriwijaya FC Hilton Moreira, Alberto Goncalves dan Mauricio Aparecido Maciel Leal menyempatkan diri menonton School Swimming Championship di Venue Aquatic Jakabaring Sport City, Jakabaring, Palembang.
Tiga pemain dari negeri samba ini datang usai menjalani latihan keras di Stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring Palembang. Usai menjalani latihan, ketiga pemain asal Brasil ini terlebih dahulu pulang ke Wisma Atlet Jakabaring yang menjadi markas Laskar Wong Kito.
Setelah mandi dan berganti pakaian, ketiga pemain asing andalan Laskar Wong Kito ini langsung menuju Venue Aquatik yang letaknya tak jauh dari Wisma Atlet.
"Kebetulan jaraknya dekat dengan Wisma Atlet, ini menjadi hiburan bagi kita," kata Hilton Moreira, Jumat (26/5)
Ini bukan yang pertama bagi mereka menonton pertandingan yang digelar di Jakabaring. Sebelumnya saat digelar tingkat Asia Pasific, Beto dan Hilton hampir setiap hari menyempatkan diri untuk menonton pertandingan.
Tapi bila sebelumnya mereka hanya berdua, kini SFC punya bek anyar yang juga merupakan asal Brasil Mauricio. Tak heran bila kini mereka ikut mengajak rekan barunya di SFC itu untuk menonton pertandingan.
Kedatangan tiga pemain asal Brasil ini, kontan langsung menarik perhatian. Masyarakat secara bergantian meminta berfoto bersama. Pemain bintang Laskar Wong Kito ini pun meladeni satu persatu permintaan fansnya. Bahkan tak hanya masyarakat saja, beberapa anggota kepolisian tak menyia-nyiakan kesempatan itu. (Cr10)
0 Response to "Hiburan Bagi Tiga Petarung Samba"
Post a Comment