Foto di Ayah syahrul
D'Apsari Beauty and Spa Tawarkan Perawatan Kecantikan yang Sehat
//Hadirkan Paket Hemat Untuk Wanita
PALEMBANG, SRIPO -- Kecantikan yang sehat merupakan impian banyak wanita. Perawatan dan perlakuan yang menyeluruh pada tubuh, jiwa dan pikiran akan membuat wanita tampak lebih cantik alami.
D'Apsari Beauty and Spa dengan konsep perawatan kecantikan dan kesehatan, hadir untuk mendukung gaya hidup para wanita. Membantu mengubah penampilan agar lebih cantik, tampil percaya diri, sehat jiwa dan raga.
Selain itu, D'Apsari Beauty and Spa juga mengemas paket perawatan lengkap dari ujung rambut sampai ujung kaki, yang menggunakan produk-produk berkualitas seperti seven flower. Tak hanya menggunakan produk perawatan yang berkualitas, D'Apsari Beauty and Spa yang berlokasi di Jalan Seduduk Putih Palembang (Samping PTC) ini juga menghadirkan paket perawatan hemat bagi wanita.
Owner D'Apsari Beauty and Spa, Yurika mengatakan, ada tiga jenis paket hemat yang dihadirkan, yakni paket hemat Spa mahasiswa Rp 165 ribu, paket hemat Spa aroma terapi Rp 185 ribu, dan paket hemat signature spa D'Apsari senilai Rp 225 ribu
"Dari ketiga jenis paket hemat tersebut, nantinya konsumen bisa pilih lagi jenis perawatan apa yang diinginkan, perbedaanya hanya terletak pada pilihan produk untuk lulurnya saja," jelasnya, Senin (16/5).
Masih dikatakan Yurika, ramuan alami rempah-rempah serta produk berkualitas dipadukan dengan ruangan treatment yang nyaman, bersih dan privasi akan semakin menambah kenyamanan konsumen saat perawatan.
"D'Apsari Beauty and Spa hanya mengkhususkan atau menrima perawatan bagi kaum hawa saja. Sehingga khususnya bagi kaum muslimah bisa lebih nyaman saat melakukan perawatan," ungkapnya.
Banyak sekali jenis perawatan yang bisa Anda dapatkan di D'Apsari Beauty and Spa ini, mulai dari hand and foot treatment, skin care treatment, breast treatment, intimacy care, hingga kids treatment.
"Yang menjadi pembeda kita adalah D'Apsari Beauty and Spa menyediakan paket perawatan bagi anak-anak. Jadi selama sang ibu perawatan, anaknya pun bisa melakukan treatment yang akan dihandel langsung oleh terapis berpengalaman," jelasnya.
Selain itu, lanjut Yurika, D'Apsari Beauty and Spa menghadirkan promo buy one get one Spa Full body. Dimana dengan harga Rp 449 ribu, Anda bisa melakukan perawatan kecantikan untuk dua orang.(cr26)
0 Response to "D'Apsari Beauty and Spa Tawarkan Perawatan Kecantikan yang Sehat //Hadirkan Paket Hemat Untuk Wanita"
Post a Comment