Buy and Sell text links

Istirahatkan Tim Jika Liga Batal Dimulai



Istirahatkan Tim Jika Liga Batal Dimulai
//Muba Babel United Terus Latihan Rutin

MUBA, SRIPO—Belum adanya kejelasan mengenai kapan di mulainya kompetisi Liga 2 membuat sejumlah klub yang mengikuti kompetisi dibuat galau. 

Betapa tidak belum adanya izin dari pemerintah akibat pandemi Covid-19, membuat persiapan tim yang sangat matang harus di simpan terlebih dahulu performanya.

Seperti hal yang diungkapkan Manajer Muba Babel United (MBU) Ahmad Haris, mengatakan sampai menunggunya kompetisi dimulai tim terus melakukan latihan rutin di Sekayu. Hal tersebut dilakukan agar ritme permainan tim tetap terjaga sampai kompetisi benar-benar dimulai.

"Tim sampai saat ini masih terus latihan di pimpin langsung oleh Coach Banur, tidak ada kendala sama sekali sejauh ini,"kata Haris.

Disinggung mengenai seanadinya jika kompetisi Liga 2 benar-benar tidak dilaksanakan oleh PT Liga Indonesia Baru (LIB), pihaknya akan mengistirahatkan tim. Dan akan merapatkan tim untuk selanjutnya.

"Ya kalau benar-benar kompetisi tidak jalan kita akan mengistirhatkan tim dahalu, kalau tidak jalan yang pasti rugi,"ungkapnya.

Pihaknya juga terus meminta agar PSSI dan PT LIB tetap menjalankan kompetisi karena gelaran kompetisi tidak terkendala lagi masalah izin dari kepolisian karena pandemi Covid-19.

"Yang melarang kan pemerintah, liga cuma operatornya saat ini federasi masih usaha agar tetap berjalan. Oleh karena itu, kita minta doa dan dukungan dari masyarakat agar kompetisi tetap berjalan,"jelasnya. (dho)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Istirahatkan Tim Jika Liga Batal Dimulai"