Buy and Sell text links

Kanal Polres Muaraenim

Polres Muaraenim Lakukan Rapid Test Pengemudi Kendaraan 
SRIPOKU.COM, MUARAENIM,---Dalam rangka HUT Bhayangkara ke
74, Satlantas Polres Muaraenim 
berkerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Muaraenim melakukan rapid test thru gratis
untuk pengemudi mobil dari luar kota yang melintas dalam Kota Muaraenim di terminal Kota Muaraenim, Rabu (24/6/2020).
Kapolres Muaraenim AKBP Donni Eka Syaputra melalui Kasatlantas, AKP Feby Febriyana mengatakan, kegiatan rapid test drive thru gratis
ini dalam rangka memperingati hari Bhayangkara ke-74, adalah untuk memutus rantai penyebaran Covid 19 dan membantu masyarakat untuk tetap menjaga kesehatan dalam menghadapi pandemi Covid-19. Kegiatan rapid test drive thru gratis pada pengendara roda empat ini dengan sasaran para pengemudi yang berasal dari luar wilayah Kabupaten Muaraenim.
"Rapid test drive thru kendaraan roda empat ini gratis yang bekerja sama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Muaraenim," kata Donni.
Ditambahkan AKP Feby, kegiatan ini adalah untuk memastikan kesehatan para pengendara roda empat yang akan memasuki Kota Muaraenim sehingga tidak menyebarkan Covid 19 di Muaraenim. Untuk sampel rapid test ditargetkan 25 orang pengendara roda empat. Jika ada indikasi reaktif dari hasil rapid test, maka pengemudi tersebut akan segera di isolasi oleh Satuan Tugas (Satgas).
"Hasil rapid test sekitar satu jam
dan ditunggu. Kita lakukan sehari dulu, karena keterbatasan alat," pungkas AKP Feby.(ari)
CAPTION FOTO :
Rapid test : Satlantas Polres Muaraenim 
berkerjasama dengan Dinas Kesehatan Kabupaten Muaraenim melakukan rapid test thru gratis
untuk pengemudi mobil dari luar kota yang melintas dalam Kota Muaraenim di terminal Kota Muaraenim, Rabu (24/6).

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Tidak Boleh Cuti Selama Lebaran// 60 Polisi Amankan Operasi RamadniyaEMPATLAWANG, SRIPO -Operasi Ramadniya 2017 di Kabupaten Empatlawang aka… Read More...
  • Tiga berita duluPuluhan Senpira Dimusnahkan* Ribuan Miras, Petasan dan Tahu Formalin dihancurkanMUARAENIM, SRIPO---Hasil Operasi Cipta Kondisi bulan Mei - J… Read More...
  • Jusma Tertangkap Sebelum BeraksiJusma Tertangkap Sebelum BeraksiSRIPOKU.COM, MUARAENIM---Apes sekali nasib yang dialami oleh Jusma (35) warga Desa Puhun, Kelurahan Kembang … Read More...
  • Waspadai Tiga Titik Rawan LakalantasWaspadai Tiga Titik Rawan LakalantasINDERALAYA--Kapolres Ogan Ilir (OI), AKBP M Arief Rifai SIk menghimbau kepada para pemudik agar waspada … Read More...
  • Ket foto; Kapolres Empatlawang AKBP Bayu Dewantoro apel gelar pasukan operasi ramadniya 2017, dihalaman Pemkab Empatlawang, Senin (19/6/2017… Read More...

0 Response to "Kanal Polres Muaraenim"