Bupati Kumpulkan Perusahaan Tambang Untuk Bangun Kabupaten Muaraenim
SRIPOKU.COM, MUARAENIM,---Plt Bupati Muaraenim H Juarsah SH, meminta kepada seluruh perusahaan tambang menyisihkan pendapatannya melalui CSR untuk bersama-sama membangun Kabupaten Muaraenim.
"Saat ini, kita kumpulkan seluruh perusahaan tambang dahulu, nanti baru perusahaan lainnya," ujar Juarsah pada kegiatan Silaturahmi dan Coffee Morning Pemerintah Kabupaten dengan
Perusahaan dalam Kabupaten Muaraenim di rumah dinas Wabup Muaraenim, Jumat (24/1/2020).
Kegiatan tersebut dipimpin oleh Plt Bupati Muaraenim H Juarsah, didampingi Sekda H Hasanudin, para pejabat Muspida, Forkopinda, perwakilan perusahaan tambang di wilayah Kabupaten Muaraenim.
Menurut Juarsah, membangun Kabupaten Muaraenim harus bersama-sama untuk mewujudkan visi dan misi Kabupaten Muaraenim yang Merakyat yakni Agamis, Mandiri, Berdaya Saing, Sehat dan Sejahtera, tentu tidak mungkin kami melakukan sendiri maka harus bersama-sama dengan perusahaan-perusahaan BUMN/BUMD/BUMS yang ada di wilayah Kabupaten Muaraenim, untuk sama-sama ikut bagian dalam CSR-nya dan kewajiban-kewajiban lainnya.
"Muaraenim APBDnya terbesar ketiga di Sumsel, namun angka kemiskinan masih dua digit, kita malu, ini salah dimana. Kita inginkan kedepan angka kemiskinan menjadi satu digit," tegasnya.
Kemudian, lanjut Juarsah, terhadap perusahaan-perusahaan yang mempekerjakan tenaga kerja asing untuk lebih aktif dan proaktif melaporkan tenaga asingnya baik di Imigrasi maupun di Ketenagakerjaan. Begitu juga dengan masalah perizinan dan investor yang akan menanamkan modalnya, pihaknya akan membantu semaksimal mungkin asal tidak mengabaikan aturan yang ada. Begitupun masalah perekrutan di perusahaan kiranya untuk memperhatikan aspek tenaga kerja lokal sehingga perusahaan yang berinvestasi benar-benar memberikan dampak positif terhadap lajunya pertumbuhan ekonomi kerakyatan yang ada di Kabupaten Muaraenim. Dan terhadap perusahaan yang mempekerjakan tenaga kerja asing harus juga taat dalam melaporkan tenaga kerja asingnya dan memberikan retribusi sesuai dengan aturan yang ada, termasuk terhadap perlindungan tenaga kerja. Untuk itu hendaklah semua perusahaan mengasuransikannya dalam BPJS Kesehatan.
Saat ini, sambung Juarsah, telah memasuki musim penghujan dan tentu musobah banjir, longsor dan sebagainya menunggu. Begitupun ketika musim kemarau datang, musibah kebakaran akan mengancam. Untuk itu, perlu kebersamaan untuk mengatasinya seperti setiap perusahaan untuk mengalokasikan dana bencananya. Dan ketika terjadi bencana bisa cepat ditanggulangi bersama. Kemudian, setiap perusahaan untuk selalu menjaga keamanan dan ketertiban stabilitas minimal di perusahaan masing-masing sehingga tidak ada kegaduhan.
"Minimal, setiap perusahaan bisa membantu masyarakat di ring satu masing-masing," pungkas Juarsah.
Ditambahkan Sekda Muaraenim Hasanudin, kegiatan coffe morning ini, adalah selain sebagai silaturahmi, juga untuk menyatukan visi dan misi serta persepsi Kabupaten Muaraenim kepada perusahaan-perusahaan yang beroperasi di Kabupaten Muaraenim dalam forum CSR dengan mekanisme yang sudah ada. Kedepan, kita berharap seluruh
BUMN/BUMSlBUMD serta masyarakat lebih peduli pada pembangunan Kabupaten Muaraenim.(ari)
CAPTION FOTO :
Coffe Morning : Silaturahmi dan Coffee Morning Pemerintah Kabupaten dengan
Perusahaan dalam Kabupaten Muaraenim di rumah dinas Wabup Muaraenim, Jumat (24/1).
0 Response to " "
Post a Comment