237 Pelamar CPNS Muaraenim Lakukan Sanggahan
SRIPOKU.COM, MUARAENIM,---Hari pertama masa sanggahan yang mulai dari tanggal 16-18 Desember 2019, langsung dibanjiri para pelamar. Sedikitnya ada 237 pelamar CPNS Muaraenim Tahun 2019 yang melakukan sanggahan, Senin (16/12/2019).
"Kita beri kesempat kepada pelamar untuk melakukan sanggahan selama tiga hari," kata Kepala BKPSDM Harson Sunardi didampingi Kabid Pengadaan Yulius.
Menurut Harson, setelah dilakukan penutupan pendaftaran para pelamar CPNS Muaraenim Tahun 2019, sesuai aturan akan dibuka selama tiga hari masa sanggahan yakni dari tanggal 16-18 Desember 2019. Dan sanggahan bisa melalui sscn BKN pelamar masing-masing. Untuk masa jawab sanggahan selama tujuh hari dari tanggal 19 - 26 Desember 2019. Kalau sanggahan diterima maka akan di umumkan ulang pada tanggal 26 Desember 2019.
Ditambahkan Yulius, pada hari pertama masa sanggahan sudah 237 pelamar yang melakukan sanggahan, dan diperkirakan masih akan bertambah. Semua sanggahan akan dilihat dan diceoss chekkan dengan data yang telah dikirim, jika sanggahan tersebut benar tentu akan kita luluskan. Kalau untuk keluhan cukup banyak dan beragam seperti ketika up load persyaratan kabur dan kita minta mereka melakukan up load ulang, dan lain-lain.
Seperti diberitakan sebelumnya hasil verifikasi administrasi pelamar CPNS Muaraenim Tahun 2019, ternyata dari 10.135 pelamar, yang tidak lulus administrasi sebanyak 768 pelamar.(ari)
CAPTION FOTO :
Harson Sunardi : Kepala Dinas BKPSDM Muaraenim

0 Response to " "
Post a Comment