Polres Mantapkan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden
BANYUASIN, SRIPO -- Kapolres Banyuasin AKBP Danny Ardiantara Sianipar SIk Pimpin Apel Gelar Pasukan, persiapan pengamanan pelantikan presiden dan wakil presiden terpilih Periode 2019-2024, di Mapolres Banyuasin, dengan Komandan Apel Ipda Ady Usman SH
Turut hadir dalam kegiatan apel gelar pasukan tersebut Bupati Banyuasin yang diwakili oleh Sekda Banyuasin, H Senen har, Ketua DPRD Irian Stiawan SH, Dandim 0430/Banyuasin Letkol Inf Alfian Amran, pejabat utama dan Kapolsek Jajaran Polres Banyuasin.
Tak hanya itu, Kesbangpol Pemkab Banyuasin, Kadishub , Kadinkes dan Kasat Pol PP, serta Ketua Senkom Mitra Polri Maupun Ketua Banser Korwil Kabupaten Banyuasin juga turut mengamankan suasana simulasi penanganan aksi unjuk rasa anarkis oleh pasukan Dalmas Polres Banyuasin.
Sedangkan Peserta Apel Gelar Pasukan terdiri dari Pleton Perwira Polres Banyuasin, Pleton TNI, Pleton Pasukan Dalmas, Pleton Gabungan Personil Polres Banyuasin, Pleton Sat Pol PP, Pleton Dishub dan Pleton URC Dinkes Polres Banyuasin.
Dalam apel gelar pasukan tadi, AKBP Danny Ardintara Sianipar SIk menyampaikan, Rabu (9/10/2019) amanat yang intinya bahwa apel gelar pasukan ini dilaksanakan dalam rangka pengamanan pelantikan presiden dan wakil presiden RI Periode 2019 - 2024 yang rencananya akan dilaksanakan pada tanggal 20 Oktober 2019 mendatang.
"Apel gelar pasukan ini merupakan wujud kesiapan Polres Banyuasin dan Stakeholder terkait guna pengecekan terakhir terhadap kesiapan segenap unsur pengamanan baik kesiapan personil, materiil maupun peralatan guna mendukung terlaksananya pelantikan presiden dan wakil presiden dengan aman, damai lancar dan sukses," tegas Kapolres didampingi Paur Humas Bripka Riduan.
Diakhir kegiatan apel gelar pasukan ini dilanjutkan dengan simulasi penanganan aksi unjuk rasa anarkis oleh pasukan Dalmas Polres Banyuasin. (mbd)
SRIPO/MAT BODOK
Kapolres Banyuasin AKBP Danny Ardiantara Sianipar SIk memantau persiapan pengamanan pelantikan presiden dan wakil presiden.
0 Response to "Berita Banyuasin"
Post a Comment