Dua Menteri Mendadak Unjuk Kebolehan Menyanyi dan Bermain Musik
SRIPOKU.COM, MUARAENIM,---Pejabat dan masyarakat yang menghadiri kegiatan Pelantikan Karang Taruna Kabupaten Muaraenim mendadak heboh dan kaget. Sebab tiba-tiba dua Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Basuki Hadimuljono dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, unjuk kebolehan dibidang seni menghibur tamu yang hadir di pendopo Rumah Dinas Bupati Muaraenim, Selasa (9/4/2019).
Dari pengamatan dan informasi di lapangan, kegiatan pelantikan karang taruna Kabupaten Muaraenim selain dihadiri dua Menteri RI, juga dihadiri Gubernur Sumsel, Bupati/Walikota di Sumsel, legeslatif, yudikatif, pejabat muspida dan muspika se-Sumsel dan ratusan tamu undangan.
Setelah kegiatan Pelantikan Karang Taruna selesai, tiba-tiba MC mengatakan bahwa dua Menteri yakni Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Basuki Hadimuljono dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi, ingin memberikan hiburan dengan menyanyi dan bermain musik. Setelah itu, Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Basuki Hadimuljono langsung mengambil posisi sebagai Drummer dan Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sebagai vokalis diiringi musisi lokal. Meski hanya satu lagu yang dipersembahkan namun cukup menghibur dan membangkitkan adrenalin, pasalnya sang vokalis memnyanyikan lagu yang berjudul Bento yang merupakan lagu legenda dari Iwan Fals.(ari)
CAPTION FOTO :
Menyanyi : Tampak Menteri Perhubungan Budi Karya Sumadi sebagai vokalis bersama drumer Menteri Pekerjaan Umum dan Perumahan Basuki Hadimuljono dengan diiringi 1musisi lokal menghentak pendopo rumah Dinas Bupati Muaraenim, Selasa (9/4)
0 Response to " "
Post a Comment