Buy and Sell text links

Serapan APBD 95 Persen & Anggaran Silpa Tahun 2018 100 Milyar

Serapan APBD 2018 Capai 95 Persen

Laporan wartawan Sripoku.com Alan Nopriansyah

BANYUASIN, SRIPO--Serapan anggaran Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Banyuasin tahun 2018 hanya mencapai 95,54 persen, Kendati demikian anggaran Silpa mencapai Rp 100 Milyar.

Hal itu sesuai yang disampaikan Plt Kepala Badan Pengelolaan Keuangan Aset Daerah Kabupaten Subagio melalui Kabid Perbendaharaan Mafrizal.
"Hanya capai 95,54 persen atau Rp 2.016 300.994.434,"kata Mapisal ditemui kemarin.

Pencapaian tersebut diakuinya belum sesuai dengan target yang diharapkan yaitu sekitar senilai Rp 2.110.346.515.668,42. Kendati demikian angka tersebut masih dalam kategori normal.
"Tidak capai target 100 persen namun masih tergolong normal penyerapannya,"bebernya.

Namun terkait rincian mngenai angka serapan setiap organisasi perangkat setiap daerah, dirinya belum dapat menginformasikan. Namun dikatakannya untuk mencapai angka serapan mencapai 100 persen dibeberapa Kabupaten/kota lainnya jarang sekali dapat terealisasi.
"Tidak hanya kita saja, terjadi demikian, saat ini belum ada data rincinya, siapa saja OPD tertinggi dan terendah resapannya,"tukasnya.

Kemudian terkait anggaran silpa tahun 2018 dirinya mengungkapkan Kabupaten Banyuasin mencapai sekitar Rp 100 milyar yang saat ini telah dimasukan dikas negara sejak pada 31 Desember lalu.
"Nantinya dana silpa itu dapat dimasuķan kembali ke APBD 2019 mendatang, dalam program OPD terkait,"tegasnya.

Dikatakakan Maprisal, menggelembungnya dana silpa diduga adanya program Organisasi perangkat daerah yang tidak berjalan, penghematan dan lain sebagainya.
"Tergantung OPD masing-masing,"jelasnya. Saat ini APBD Banyuasin tidak lagi mengalami defisit, sehingga aktivitas keuangan dan perencanaan berjalan dengan baik dan lancar."Tidak lagi defisit,"imbuhnya.

Anggaran Pendapatan dan Belanja Daerah (RAPBD) tahun 2019 sebesar Rp 2.276.595.298.925 hal itu berdasarkan keputusan Pemkab dan DPRD Kabupaten Banyuasin.

Menurut Bupati Banyuasin H Askolani Jasi SH MH beberapa waktu lalu. Struktur besaran dan komposisi APBD Banyuasin 2019 mendatang, terdiri dari sektor pendapatan sebesar Rp. 2.276.595.298.925.Dengan rincian pendapatan asli daerah (PAD) sebesar Rp 137.3 051.490. 200,00 dan dana perimbangan Rp 1.616.085.801.000,00.

"Sedangkan dana pembiayaan sebesar Rp. 372.419.557.290.70,"jelasnya didampingi Erwin Ibrahim, Kadiskominfo Banyuasin.(cr28)

SRIWIJAYA POST: ALAN NOPRIANSYAH Pemkab Banyuasin : Tampak gerbang Pemkab Banyuasin, (7/12/2019).



Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Serapan APBD 95 Persen & Anggaran Silpa Tahun 2018 100 Milyar"