Buy and Sell text links

Bocah 5 Tahun Bersisik Sejak Lahir

*Dinkes Siap Bantu Perawatan
*Medis Tidak Temukan Penyakit

MUARADUA,SRIPO--Dinas Kesehatan Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan melalui Kepala Dinas Drs Herman Azedi SKM, MM, akan membantu perawatan bocah 5 tahun yang bersisik sejak lahir.

Diketahui sebelumnya bocah tersebut telah mendapatkan perawatan dari Puskesmas setempat, namun tim medis tidak menemukan penyakit pada si anak. sehingga dibutuhkan perawatan lebih lanjut.
"Kalau pihak pihak keluarga bersedia untuk kembali dirawat kita siap memberikan layanan BPJS untuk rujukan ke Rumah Sakit,"kata Herman Azedi.

Dikatakan Kadinkes, kembali lagi pada pihak keluarga, apabila membutuhkan perawatan pihaknya bersedia membantu. Sebab kelainan tersebut telah dideriamta sejak anak tersebut sejak lahir. Selama ini diberikan obat kulit berupa salep.

Bocah yaang tinggal Desa Pagar Agung Kecamatan Pulau Beringin, Kabupaten OKU Selatan mengalami kelainan kulit berbeda pada kulit anak seusianya. Kamis (6/9/2018).

Sebenarnya kelainan kulit yang tidak mengganggu aktivitas anak tersebut, namun putra pasangan RN (35) dan IM (30) terdapat kulit menyerupai sisik yang tumbuh pada sekujur kulit ditubuhnya.

Kelainan fisik lainnya, yang diderita si bocah tersebut hingga saat ini tak dapat bicara sehingga kesulitan untuk berkomunikasi pada orang tuanya, yang kemungkinan dampak dari kelainan kuoit yang terdapat pada si anak.

Kelainan kulit menyerupai sisik tersebut akan mengalami pergantian dengan sendirinya selama 3 hingga 4 bulan sekali pergantian.

"Sejak lahir sudah tidak normal, semua tubuhnya bersisik dan setiap 3-4 bulan akan mengalami proses pergantian akan tetapi tidak terlihat ada rasa gatal yang dirasakannya ,"ujarnya. 

Selain itu akibat dari sisik tersebut, keseharian sang anak menyukai bermain air dan senang mandi namun enggan mengenakan pakaian walaupun di paksa oleh orang tuanya walaupun dipaksa orang tuanya.

RN (35) meyakini peristiwa yang menimpa putranya tersebut, karena kesalahan yang ia lakukan saat istrinya tengah mengandung R (5), dikatakannya jika pada saat istrinya sedang mengandung dirinya sempat membunuh ular saat sedang pergi ke hutan.

"Mungkin inilah awalnya dan semenjak lahir anak saya seperti ini, ada keanehan kulitnya dan kebiasaan sehari-hari," tambahnya. Dikatakannya kepercayaan di Desa setempat saat istri sedang mengandung 
tidak diperbolehkan sembarangan membunuh hewan.

Terpisah Kepala Desa (Kades) Wilayah setempat Sarwani, mengatakan kalau salah satu bocah di Desanya mengalami kelainan dan sekujur tubuhnya bersisik. 

"Bocah ini memang sudah sejak lahir mengalami kelainan, tidak sama dengan semua anggota keluarganya yang normal," tuturnya. 

Dia menambahkan jika, yang bersangkutan sendiri pernah dibawa ke Bidan Desa (Bides) dan dilakukan pengobatan di Puskesmas . Namun, Tim medis tidak menemukan jenis penyakit yang diderita bocah tersebut. 

Bahkan hingga saat ini Roni (5) terus diberikan obat kulit jenis salep dan akan tetapi hasilnya tetap nihil tanpa ada perubahan. (cr28)

SRIWIJAYA POST: ALAN NOPRIANSYAH
Bocah Bersisik : R (5) bocah yang bersisik sejak lahir, Kamis (6/9/2018).

Notes: Roni (5) Tahun, warga Desa Pagar Agung Kecamatan Pulau Beringin. 
Ayahnya Raswan (35) Ibunya IMA (30).

Subscribe to receive free email updates:

0 Response to "Bocah 5 Tahun Bersisik Sejak Lahir"