Buy and Sell text links

Berita Martapura Jumat jalan mudik rusak

Jalur Mudik Rusak, Pemerintah Kirim Surat 



MARTAPURA, SRIPO - Kondisi jalan lintas tengah yang akan dilalui pemudik menjelang perayaan Hari Raya Idul Fitri mendatang masih rusak. Belum ada tanda-tanda akan dilakukan perbaikan oleh pihak terkait. Bahkan kerusakan terus terjadi karena hujan dan padatnya kendaraan dengan tonse diatas 30 ton melintas setiap harinya. 

Pemerintah Kabupaten OKU Timur sudah mengirimkan surat kepada Balai Wilayah Jalan dan Jembatan untuk perbaikan jalan negara. Sedangkan untuk jalan provinsi Pemerintah juga sudah ngirim surat kepada Gubernur Sumsel.

"Didearah kita ada jalan nasional yang jadi jalan utama. Kondisinya saat ini kurang bagus. Saya sudah membuat laporan kepada Balai Wilayah Jalan dan Jembatan agar segera  diperbaiki karena jika jalan rusak akan menganggu kelancaran lalu lintas saat arus mudik," ungkap Bupati OKU Timur HM Kholid MDpada Jumat (25/5).

Pemerintah juga kata dia, akan melalui dinas terkait akan melakukan operasi semut dengan cara menambal lobang-lobang jalan yang ada dengan harapan bisa membantu kelancaran lalu lintas baik saat arus mudik maupun arus balik.

Sedangkan untuk masalah keamanan, pemerintah sudah berkoordinasi dengan dengan polres dan disepakati akan dibangun Posko-Posko keamanan. "Namun untuk jumlah Posko yang akan dibangun belum bisa diketahui karena terlebih dahulu akan dihitung Polres," katanya.

Berdasarkan hasil pantauan di lapangan untuk ruas jalan negara yang menghubungkan OKU Timur dan OKU kondisinya rusak. Selain di badan jalan banyak lobang situasi di jalur ini terutama pada malam hari gelap sehingga semakin membuat tidak nyaman bagi pengendara yang melintas. (hen).

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Berita OKI Kerbau Pampangan Masuk 8 Rumpun Lokal di Indonesia KAYUAGUNG, SRIPO --Warga Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI) kali ini patut berbang… Read More...
  • PHRI Dorong Perbesar Pasar Wisatawan (Revisi) foto di mang jekPHRI Dorong Perbesar Pasar Wisatawan PALEMBANG, SRIPO -- Perhimpunan Hotel dan Restoran Indonesia (PHRI) mendorong untuk perbesar pasar wis… Read More...
  • Berita OKI Kondisi Ruas Jalan Pampangan OKI Mulai Mengkhawatirkan KAYUAGUNG, SRIPO -- Akses ruas jalan Kecamatan Pampangan Kabupaten Ogan Kome… Read More...
  • BSB Kembali Raih PrestasiBSB Kembali Raih Prestasi PALEMBANG, SRIPO -- Bank Sumsel Babel (BSB) lagi-lagi sabet penghargaan. Kali ini BSB meraih kembali predikat ter… Read More...
  • Beni Akui Masih Banyak Kekurangan // Akan Perbaiki SDM di Muba SEKAYU, SRIPO-- Hari jadi Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) yang ke-60, diakui… Read More...

0 Response to "Berita Martapura Jumat jalan mudik rusak"