Buy and Sell text links

225 Panwaslu Kelurahan/Desa Dilantik
SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Sebanyak 225 Panitia Pengawas Pemilu (PPL) Kelurahan/Desa se-Kabupaten Muaraenim secara resmi dilantik dan diambil sumpah, di Gedung Dayang Rindu Muaraenim, Rabu (17/1/2018).
Kegiatan tersebut dihadiri langsung oleh Bupati Muaraenim Ir Muzakir Sai Sohar, Pimpinan Bawaslu Provinsi Sumsel Iin Irwanto, Ketua Panwaslu Muaraenim Suprayitno dan anggota, KPU Muaraenim, pejabat muspida dan muspika Muaraenim, tamu undangan dan ratusan anggota Panwaslu kecamatan dan Kelurahan/Desa Se-Kabupaten Muaraenim.
Menurut Ketua Panwaslu Muaraenim Suprayitno bahwa pelantikan 225 Panitia Pengawas Lapangan (PPL) Kelurahan/Desa se-kabupaten Muaraenim ini, dalam rangka persiapan pelaksanaan Pilkada Bupati dan Wakil Bupati Muaraenim serta Pilkada Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan mendatang. Di dalam menjalankan tugasnya, Panwaslu di tuntut netralitasnya dan dapat bekerja secara profesional dan maksimal, taat azaz dan aturan, serta lebih mengedepankan pencegahan agar pengawasan lebih maksimal.
"Pengawasan dan pencegahan harus maksimal, jika masih melakukan pelanggaran maka harus ditindak," ujarnya.
Dikatakan Suprayitno, dalam proses Pilkada, selalu akan muncul titik rawan yang menyebabkan pelanggaran seperti di tahap pemutahiran mata pilih atau coklit, masa kampanye, masa tenang dan sebagainya. Panwas Kelurahan/Desa akan menjadi ujung tombak dalam menjalankan tugasnya sebaik mungkin sesuai tupoksinya.
"Antisipasi serangan pajar, pencoblosan, saat rekapitulasi di masing-masing tingkatan dan sebagainya. Jaga netralitas, jaga hubungan baik dengan semua pihak dan komunikasi kalau ada permasalahan," tegasnya.
Pimpinan Bawaslu Sumsel Iin Irwanto, kegiatan Pilkada akan dilangsungkan lima tahun sekali untuk memilih pemimpin yang baru. Di Indonesia ada 12 Kabupaten/Kota yang akan melawan kotak kosong, dan ini cerminan demokrasi. Begitupun yang maju dari jalur perseorangan dan partai, tentu memerlukan pengawasan dari semua pihak terutama petugas Panwaslu.
"Selamat bergabung menjadi keluarga besar Banwaslu," ujar Iin.
Sementara itu Bupati Muaraenim Ir Muzakir Sai Sohar meminta kepada Panwascam dan Panwaslu Kelurahan/Desa agar berfikir positip dan rasional terhadap hal yang bersifat negatif. Petugas Pnwaslu harus netral dan profesional sehingga demokrasi benar-benar berjalan fair. Dan jika ditemukan pelanggaran harus bersikap tegas terutama yang berpotensi menimbulkan suasana tidak aman dan perpecahan.
"Jika tingkat partisipasi 2018 turun dari pemilu sebelumnya, saya nilai penyelenggara telah gagal. Jadi kita harus sama-sama mengajak masyarakat menggunakan hak pilihnya," ujarnya.(ari)
CAPTION FOTO :
Dilantik : Sebanyak 225 Panitia Pengawas Pemilu (PPL) Kelurahan/Desa se-Kabupaten Muaraenim secara resmi dilantik dan diambil sumpah, di Gedung Dayang Rindu Muaraenim, Rabu (17/1).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to " "