Buy and Sell text links

Rumah Panggung Hangus Terbakar


Rumah Panggung Hangus Terbakar

INDERALAYA--Kebakaran melanda sebuah rumah panggung dua lantai berdinding papan milik Marzuki Usman (65), pensiunan Pegawai Negeri Sipil (PNS) warga Dusun IV Desa Sungai Pinang II Kecamatan Sungai Pinang Kabupaten Ogan Ilir (OI). Beruntung tidak ada korban jiwa dalam insiden yang terjadi pada Rabu siang (6/12) pukul 13.30. Namun, kerugian ditafsir mencapai ratusan juta rupiah. Mengingat tidak ada satu pun barang-barang berharga milik korban berhasil diselamatkan. Sementara, penyebab kebakaran hingga saat ini belum diketahui pasti. Karena, masih dalam tahap penyelidikkan aparat Polsek Tanjung Raja. Berdasarkan informasi yang berhasil dihimpun dari aparat Polsek Tanjung Raja serta diperkuat keterangan Kepala Desa (Kades) setempat bernama Herman S, penyebab kebakaran diduga akibat kelalaian. Mengingat cucu Usman yang berusia lebih kurang empat tahun bermain korek api gas didalam rumah. 

Lalu, tanpa disadari korek api yang sebelumnya dalam kondisi aktif tersebut, menyambar pada bagian gorden rumah. Sontak, Saryati (65) penghuni rumah merasa kaget lantaran mencium bau angit. Tidak lama kemudian, tiba-tiba api seketika membesar dan menyambar bagian dinding rumah yang terbuat dari bahan kayu. Melihat situasi itu, para penghuni rumah panik dan berusaha menyelamatkan cucunya sembari memberitahu warga lainnya. Selang beberapa menit kemudian, api kian membesar. Warga sekitar yang melihat kondisi itu, berusaha bahu-membahu memadamkan api menggunakan peralatan seadanya sembari menghubungi aparat Kepolisian setempat dan petugas Damkar OI/OKI. Diduga terkena tiupan angin mengakibatkan api kian membesar dan menghanguskan seisi rumah beserta bangunan dinding rumah yang dihuni oleh Usman dan Saryati tersebut. 

Barulah satu jam kemudian dengan bantuan lima  unit mobil Damkar milik Pemda OKI/OI, api pun bisa dijinakkan. Sementara itu, Kapolsek Tanjung Raja AKP Arfanold Amri SH mengungkapkan, pihaknya saat ini tengah mengamankan lokasi pasca terjadinya kebakaran yang menimpa satu unit rumah warga di Dusun IV Desa Sungai Pinang II Kecamatan Sungai Pinang Kabupaten OI. "Untuk penyebab pasti kebakaran saat ini masih dalam tahap penyelidikkan. Berdasarkan keterangan yang diperoleh dari saksi, penyebab kebakaran asal api adalah karena Kelalaian cucu korban bernama Rizki bin Ahmad Yani (umur 3 tahun) memainkan korek api dan membakar gorden pintu," terang Kapolsek Tanjung Raja AKP Arfanold Amri.(cr7)

Teks photo : Api menghangsukan sebuah rumah panggung dua lantai berdinding papan milik Marzuki Usman warga Dusun IV Desa Sungai Pinang II Kecamatan Sungai Pinang Kabupaten Ogan Ilir (OI), Rabu siang (6/11) pukul 13.00.






Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • 0102bew2.kotAda fototeks fotoSRIPO/WELLY HADINATABERIKAN PENGHARGAAN - Kapolda Sumsel Irjen Pol Zulkarnain Adinegara saat memberikan penghargaan kepada … Read More...
  • Berita OKISubkontraktor PT Waskita Beroperasi Tanpa Izin Amdal *  Melalaikan Amdal Berdampak Keselamatan Pengendara KAYUAGUNG, SRIPO - Kurangnya pen… Read More...
  • Sahirin Panik Tiba-Tiba KA Babaranjang Sudah Dekat * Avanza Terpental Empat Meter SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Sahirin (28) dan Prastiyo (27) k… Read More...
  • Berita OKI4 Parpol di OKI Target Pemenang Pemilu KAYUAGUNG, SRIPO -- Mengklaim punya kekuatan politik masing masing, 4 Parpol yang berada di 4 besar… Read More...
  • 0102bew1.kasAda fotoTeks fotoSRIPO/WELLY HADINATADIAMANKAN --- Putri (18) dan Riri (18), dua remaja cewek yang menjadi pelaku kasus penipuan berikut bar… Read More...

0 Response to "Rumah Panggung Hangus Terbakar"