* Balon Bupati Muaraenim 2018-2023
SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Muaraenim, mendeklarasikan dukungan kepada Dr Ir H Syamsul Bahri MM sebagai calon Bupati Muaraenim periode 2018-2023, di Hotel Grand Zury Muaraenim, Rabu (8/11/2017).
Dalam deklarasi ini, selain dihadiri langsung calon Bupati Muaraenim Dr Ir H Syamsul Bahri MM, juga dihadiri oleh Wakil Ketua DPP Gerindra Edi Prabowo, Ketua DPD Gerindra Sumsel Aswari, Ketua DPC Gerindra Muaraenim Asgianto, anggota DPR RI, DPRD Sumsel dan DPRD Muaraenim dari partai Gerindra, parpol pendukung Syamsul Bahri, dan ratusan pengurus dan kader Gerindra.
Menurut Calon Bupati Muaraenim Syamsul Bahri, bahwa amanat dan kepercayaan yang diberikan oleh Gerindra dan partai lainnya yang lebih dahulu mendukungnya tentu sangat berat, tidak bisa ia sendiri dan timnya untuk mewujudkannya tetapi harus didukung semua elemen masyarakat. Dan jika ia menjadi Bupati Muaraenim, ia siap dikritik membangun, untuk memacunya mewujudkan semua janji-janjinya untuk mempercepat pembangunan di Kabupaten Muaraenim.
"Kita perlu perubahan, dan itu perlu kerja keras, kerja cerdas," ujar Syamsul.
Dikatakan Syamsul, hingga saat ini, sudah tujuh partai menyatakan dukungannya, dan itu menandakan bahwa mereka ingin ada perubahan seperti percepatan infrasruktur dan pelayanan umum, bahan pokok dijangkau masyarakat. Semuanya seperti mimpi, tapi jika bersama-sama bekerjakeras untuk mewujudkannya tidak ada yang tidak mungkin, dan itu sudah dilakukannya ketika menjabat sebagai kepala PU BM Sumsel.
Sementara itu Wakil Ketua Umum DPP Gerindra Edi Prabowo didampingi Aswari dan Asgianto, bahwa Gerindra 100 persen siap mendukung SB, bahkan bila perlu pasang badang untuk SB dengan catatan SB tidak melenceng dengan perjuangan Gerindra dan melalui prosedur. Gerindra yakin sekali akan kemampuan SB setelah melihat pengalaman dan track record di birokrat di bidang infrastruktur serta lobi-lobi ke pusat dan ke daerah. Dan jika SB terpilih menjadi Bupati Muaraenim, Gerindra akan tagih janjinya untuk benar-benar membangun Muaraenim seperti yang dijanjikannya, jika tidak maka pengurus dan kader Gerindra sendiri yang akan turun ke jalan menagih janji tersebut.
Dan ketika ditanya apakah harus kader Gerindra sebagai pasangannya, Edi mengatakan tidak harus. Gerindra menyerahkan sepenuhnya kepada SB, karena dia yang akan memakainya, sebab wakil bupati itu harus seiring dan sejalan dengan bupati. Bahkan jika ia memilih dari partai lain ataupun diluar partai pendukung sekalipun tidak masalah.(ari)
CAPTION FOTO :
Gerindra Deklarasi 1,2 : Partai Gerakan Indonesia Raya (Gerindra) Kabupaten Muaraenim, mendeklarasikan dukungan kepada Dr Ir H Syamsul Bahri MM sebagai calon Bupati Muaraenim periode 2018-2023, di Hotel Grand Zury Muaraenim, Rabu (8/11).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Gerinda Deklarasi Dukung SB"
Post a Comment