SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Menemukan Senjata Api Rakitan (Senpira) milik almarhum ayahnya, Toni Faizal (45) warga Jalan kebun sayur, Kecamatan Ketang Kuwis, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, memilih menyerahkannya ke Polsek Gelumbang, Muaraenim, Senin (11/9/2017).
Dari informasi yang dihimpun Sriwijaya Post di lapangan, penemuan Senpira tersebut berawal ketika Toni Faizal sedang merapikan dan membersihkan kamar ayahnya milik almarhum Fahrurrozi yang sudah meninggal tiga hari yang lalu di Desa Karang Endah Utara, Kecamatan Gelumbang, Kabupaten Muaraenim. Melihat temuan tersebut, untuk menghindari hal-hal yang tidak diinginkan iapun langsung menyerahkannya ke Polsek Gelumbang.
Kapolres Muaraenim AKBP Leo Andi Gunawan melalui Kapolsek Gelumbang AKP Indrowono didampingi Kasubag Humas AKP Arsyad Agus, membenarkan pihaknya telah menerima serahan senjata api rakitan jenis pistol laras pendek dari warga Karang Endah.(ari)
CAPTION FOTO :
Serahkan Sepira : Toni Faizal (45) warga Jalan Kebun Sayur, Kecamatan Ketang Kuwis, Kabupaten Deli Serdang, Sumatera Utara, serahkan Senpira ke Polsek Gelumbang, Muaraenim, Senin (11/9).
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!
0 Response to "Toni Serahkan Senpira Milik Ayahnya"
Post a Comment