Buy and Sell text links

Berita OKI

Partai PDI Perjuangan Buka Penyaringan Balon Bupati-Wabup
KAYUAGUNG, SRIPO -- Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Cabang Kabupaten Ogan Komering Ilir (OKI), mulai Senin (8/5/2017) hari ini resmi membuka pendaftaran bakal calon bupati dan wakil bupati  OKI untuk meramaikan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) serentak tahun 2018 mendatang.
Hal tersebut diutarakan Ketua DPC PDIP OKI,  Abdiyanto H Fikri SH MH, bahwa pihaknya memperkenankan mendaftar dari mana saja, bahkan dari kader partai lain juga diperbolehkan. "Bukan hanya kader PDIP, namun dari luar kader juga dipersilakan, yang penting dia bisa memenuhi syarat," kata Abdiyanto. 
Dibukanya pendaftaran tersebut, untuk menjaring figur yang akan diusung PDI-P dalam Pilbup OKI 27 Juni 2018 nanti. "Tentu saja, syarat yang dipatok  mengacu pada aturan KPU. Figur tersebut harus setia kepada NKRI dan Pancasila sebagai ideologi bangsa , serta undang-undang dasar," ujar Abdiyanto. 
Mengenai  tahapan penjaringan tersebut, Abdiyanto mengungkapkan, setelah pendaftaran ditutup, panitia akan melakukan seleksi dan verifikasi bakal calon. "Nama-nama bakal calon bupati-wabup yang memenuhi syarat, kemudian kita serahkan ke Dewan Pimpinan Pusat (DPP) PDIP guna mendapatkan rekomendasi. Untuk siapa yang terpilih maju Pilkada lewat PDIP OKI tetap menunggu rekomendasi DPP," terang Abdiyanto. 
Ditambahkan juga Ketua Panitia penjaringan bakal calon bupati dan wakil bupati OKI, Made Indrawan SH MH, dikantor DPC PDIP OKI, Minggu (7/5) bahwa, pendaftaran tersebut dibuka mulai 08 hingga 28 Mei 2017 dan terbuka untuk umum. Kemudian pengembalian berkas bakal calon bupati dan wakil bupati di beri batas waktu  tanggal 29 Mei - 05 Juni.
"Panitia akan memverifikasi berkas balon Bupati dan wabup, mulai tanggal 06-11 Juni, kita juga memberikan kesempatan untuk perbaikan berkas tepatnya pada tanggal 12-17 Juni, terakhir pada tanggal 19 Juni baru kita tetapkan siapa bakal cabup-wabup yang memenuhi persyaratan, kemudian kita usulkan ke Dewan Pimpinan pusat untuk disetujui," terangnya.
Sementara itu, di wilayah Bumi Bende Seguguk OKI, salah satu Kader PDIP OKIyang dianggap kuat dan merakyat sudah melakukan sosialisasi dan siap maju dalam Pilkada OKI mendatang adalah Abddiyanto H Fikri SH MH ketua DPC PDIP. Abdiyanto juga menjabat sebagai anggota DPRD OKI tiga periode berturut-turut. (mbd)

SRIPO/MAT BODOK

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Barter Narkoba Dengan HPBarter Narkoba Dengan HP SRIPOKU.COM, PALI---Peredaran narkoba semakin berani dan berbagai macam modus. Salah satunya seperti yang dilakukan… Read More...
  • Sugiono Tewas Tabrak LariSugiono Tewas Tabrak Lari SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Sugiono (51) Warga Komplek BSD, Kelurahan Air Lintang, Kabupaten Muaraenim, tewas lakalan… Read More...
  • 0302bew2.kasAda fotoTeks fotoSRIPO/WELLY HADINATAMENINGGAL DUNIA - Jenazah Ujang (45) yang ditemukan meninggal dunia di jalan trotoar Jembatan Ampera Pa… Read More...
  • Dua Kapolres Gowes BarengDua Kapolres Gowes Bareng * Jelajahi Kota Muaraenim Sejauh 25 KM SRIPOKU.COM, MUARAENIM---Dua Kapolres yakni Kapolres Muaraenim AKBP Leo And… Read More...
  • 0302bew1.kasTiga Napi Dituntut 12 Tahun Penjara//Bisnis Narkoba Dalam PenjaraPALEMBANG, SRIPO - Tiga narapidana (napi) Lembaga Permasarakatan (Lapas) Me… Read More...

0 Response to "Berita OKI"