Jemput Bayu Gatra
PALEMBANG, SRIPO--Manajer Sriwijaya FC Nasrun Umar bakal menghadiri pernikahan Bayu Gatra yang digelar di Surabaya pertengahan Januari ini. Namun menariknya, tidak hanya sebagai tamu undangan. Nasrun juga ingin menjemput pemain 25 tahun itu kembali ke Palembang sesuai janjinya akan merumput kembali di Jakabaring.
Hal itu diungkapkan Kadishubkominfo ini ketika berbincang dengan wartawan, 29 Deseber kemarin. Menurutnya, dirinya diundang ke pernikahan Bayu Gatra. Karena itu, sudah sebagai orang tua ia akan menghadiri pernikahan dan sekaligus menjemput pemain bernomor punggung 8 itu.
"Nanti pertengahan Januari dia (Bayu) menikah. Saya akan datang, saya akan jemput dia sesuai janjinya akan kembali ke Palembang. Karena dia sudah seperti anak saya sendiri," ucap Nasrun
Menurut Nasrun, talenta Bayu masih dibutuhkan di barisan Laskar Wong Kito. Meski kini ia begitu dipagari Madura United, ada perjanjian antaran dirinya dengan Bayu yang tidak bisa diganggu tim manapun.
"Kami ada perjanjian, dan itu ada suratnya," ucap Ketua harian KONI Sumsel ini
Penampilan Bayu bersama Madura di Torabika Soccer Championship memang cukup bersinar. Sebagai penyerang sayap kiri, ia sukses melesakkan 2 gol dan 4 asist dari 24 pertandingan. Kecepatanya menerobos ke lini pertahanan lawan, serta umpan matang yang mampu ia hasilkan, sangat wajar membuat Madura dan Sriwijaya berebut pemain muda ini.
Bahkan, Manajemen Sape Kerab Haruna Sumitro menegaskan tidak akan melepas Bayu hingga akhir musim 2017. Lantaran kontrak pemain asli Surabaya itu selama dua musim.
"Kontrak Bayu bersama kami dua tahun. Jadi tidak mungkin kami melepasnya. Tidak ada opsi lain selain dia main terus di Madura United," tegas Haruna
Jika betul Bayu kembali ke Laskar Wong Kito, tentu akan menjadi amunisi muda dilini depan. Pasalnya, rumor hengkangnya M Ridwan dan Musafri akan menyediakan satu tempat bagi Bayu di Sriwijaya FC. Tapi, harapan memulangkan Bayu masih cukup sulit karena terbentur kontraknya bersama Madura. (cr10)
Dikirim dari ponsel cerdas BlackBerry 10 saya dengan jaringan Indosat.
0 Response to "Jemput Bayu Gatra"
Post a Comment