Buy and Sell text links

Netizen Desak Lepas Pemain Kurang Loyal

Netizen Desak Lepas Pemain Kurang Loyal


PALEMBANG, SRIPO--Menjelang akhir kompetisi Torabika Soccer Championship (TSC), setiap tim kini mulai berburu dan mencari formula terbaik untuk menyempurnakan timnya dimusim depan. Banyak cara dilakukan, mulai dari evaluasi internal Manajemen hingga meminta saran pendukung di media sosial. 

Seperti yang dilakukan Manajemen Sriwijaya FC, tepatnya dilakukan Direktur Promosi dan Marketing Laskar Wong Kito Nirmala Dewi. Demi mendapatkan tim ideal tahun depan, ia berupaya mendengarkan pendapat pecinta SFC lewat laman Facebook.

Pro kontra pun tercipta, ada yang berharap dengan tegas SFC dapat melepas pemain yang terlihat setengah hati membela SFC. Ada pula yang berharap SFC dapat merekrut beberapa pemain berlebel timnas. Namun ada pula yang beranggapan, jika Manajemen tidak perlu banyak evaluasi supaya lebih kompak. 

Seperti Facebook atas nama Ikhlasul Imani Irfan, ia berharap Manajemen melepas pemain yang setengah hati. 

"Buat pemain yang mainya setengah hati uda gak usah diperpanjang lagi mbak walaupun itu pemain berlebel timnas tapi buat apa main setengah hati! Pertahanin pemain yang punya loyalitas tinggi untuk SFC karena mereka bener" main dari hati," tulis Ikhlasul, Selasa (6/12)

Namun dalam ratusan komentar tersebut, ‎terlihat jika harapan kecil pecinta Laskar Wong Kito supaya Manajemen Sriwijaya FC lebih serius dalam membawa tim kebanggaan masyarakat Sumsel ini, lebih garang dan mampu hasil terbaik di musim depan. Netizen pun menyarankan jika tim tidak perlu banyak perombakan, hanya saja pemain yang dinilai kurang memberikan keuntungan ditambah tidak loyal terhadap tim netizen berharap diganti.

Sementara itu, Direktur Promosi dan Marketing Laskar Wong Kito Nirmala Dewi ketika dibincangi mengatakan, jika apa yang dilakukannya untuk mendapatkan masukan dari pendukung SFC. Sehingga masukan tersebut dapat ia sampaikan ke Manajemen secara langsung. 

"Jadi niatnya kita mengajak pendukung untuk berkomunikasi, mungkin ada beberepa komentar mereka cukup baik dan dapat di aplikasi untuk kebaikan tim kita kedepan," tuturnya. (cr10)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • Fwd: Foto hajiDikirim dari iPad sayaMulai meneruskan pesan:Dari: Harina Asiana <harina.asiana@gmail.com>Tanggal: October 20, 2016, 11:22:38 AM GMT+0… Read More...
  • Gandeng Sripo-Tribun-------upperBung unt hal palcity yo berita n foto tks kerjasama kito Gandeng Sripo-Tribun-------upper Unsri Gelar Job Fair untuk Umum PALEMBANG, SRIPO… Read More...
  • Oleh-oleh Dari Tanah Suci (2)Oleh-oleh Dari Tanah Suci (2) Magnet Energi Positif Ka'bah SUDAH banyak pendapat yang mengungkapkan, bahwa melihat Ka'bah atau Bai… Read More...
  • Naskah HypermartHypermart Hadirkan Electronic Vaganza //Periode 21-26 Oktober 2016, Berlaku di Seluruh Hypermart PALEMBANG, SRIPO -- Hypermart tak henti-h… Read More...
  • Berita 2010.zie.dae‎Kami tak Puas dengan Hasil Pilkades- Masyarakat dan Calon Kades Serta Mahasiswa UnjukrasaMUSIRAWAS, SRIPO - Puluhan massa dari Desa Jambure… Read More...

0 Response to "Netizen Desak Lepas Pemain Kurang Loyal"