Wako Kritisi Master Plan Alun-alun Selatan
PAGARALAM, SRIPO - Kawasan Alun-alun Selatan yang berlokasi di Kelurahan Nendagung, Kecamatan Pagaralam Selatan bakal disulap sebagai area taman modern. Rencana ini bakal dilakukan secepatnya, yang diawali dengan pembangunan sejumlah sarana fisik. Salahsatunya akan dibangunnya gedung serba guna, persis di lokasi Balai Kota saat ini.
Tidak hanya itu, jangka panjangnya dilengkapi plaza, taman besar multi fungsi/tematik, gedung indoor play ground, sentra kuliner, kantor pengelola dan Ormas. Rencana tersebut dilakukan pembahasan master plan dan detail engineering desaign (DED) di aula pertemuan Kantor Dinas Pekerjaan Umum (DPU). Saat itu, pembahasannya dikritisi oleh Walikota Pagaralam, Hj Ida Fitriati bersama Sekdakot, Drs Safrudin.
"Perencanaan ini harus dengan matang. Pasalnya, menilai pengembangan kawasan ini bersama sarana lainnya. Belum lagi perencanaan jangka panjang ini tak hanya dibangun gedung serba guna," ujarnya.
Diakuinya, kondisi saat ini terdapat sejumlah bangunan yang masih berdiri. Seperti, bangunan masjid, rumah dinas sekretaris daerah, termasuk eks kantor Pengadilan Negeri.
"Yang jelas mempertimbangkan dan melihat kemampuan biaya, kondisi lokasi dan fungsi," katanya seraya mengatakan, di lokasi ini nantinya harus tersedia kawasan parkir menampung kendaraan pengunjung.
Kepala Dinas Pekerjaan Umum Kota Pagaralam, Hariadi Razak ST,melalui Kabid Cipta Karya, A Parliansya ST MM di hadapan pihak konsultan, CV Cipta Giri mengatakan, pengembangan kawasan alun-alun Selatan ini merupakan perencanaan jangka panjang.
"Tahun ini (2016, red) tahapan perencanaan master plan dan DED nya," katanya.
Mengenai rencana pembangunannya nanti, dipastikan dilakukan secara bertahap.
"Dananya tidak hanya mengandalkan dari APBD saja, juga dari pihak investor yang berminat ataupun bantuan dana pusat," jelasnya.
Di lokasi seluas sekitar 2 hektar ini, lanjut Parliansya, bakal dibangun sejumlah fasilitas, seperti plaza, taman besar multi fungsi/tematik, gedung indoor play ground, sentra kuliner, kantor pengelola danOrmas.
"Namun untuk tahap awal akan dibangun gedung serbaguna,menggantikan balaikota yang saat ini masih difungsikan untuk masyarakat umum," katanya seraya mengatakan,sejumlah bangunan lama bakal dirobohkan dan diganti dengan gedung baru, untuk jangka panjangnya.(one)
0 Response to "BERITA PAGARALAM 1"
Post a Comment