Buy and Sell text links

1211bew1.kot

Naskah Travel

Foto --- IST

Indahnya Pemandangan Lautan
//Berwisata di Jembatan Suramadu

BERKUNJUNG ke Kota Surabaya ibukota Jawa Timur (Jatim), tak lengkap rasanya tidak mendatangi lokasi satu ini. Jembatan Suramadu (Surabaya-Madura), salah-satu objek wisata yang menjadi referensi untuk dikunjungi.

Jembatan Suramadu terbentang di Selat Madura yang membelah lautan menghubungkan Pulau Jawa dengan Pulau Madura. Ketika berada di atas jembatan, pemandangan kiri-kanan disuguhkan hamparan lautan lepas diiringin tiupan angin laut.

Tampak juga Pelabuhan Tanjung Perak tempat bersandarnya kapal-kapal besar. Saat malam hari maka jembatan ini akan dihiasi oleh lampu-lampu yang menambah kecantikan pemandangan jembatan tersebut. Tidak heran kalau sekarang jembatan ini juga dijadikan salah satu objek wisata yang rupanya sangat terkenal.

Akses menuju Jembatan Suramadu, tidak begitu sulit. Banyak angkutan kendaraan yang bisa disewa dari Kota Surabaya untuk menikmati indahnya pemandangan dalam dari Jembatan Suramadu.

Bagi mereka yang menaiki kendaraan dan ingin melewati ini harus membayar tarif jalan tol yang sudah ditetapkan oleh pemerintah. Namun untuk berhenti di atas jembatan, agar berhati-hati. Karena arua kendaraan yang melibtaa cukup ramai.(bew)

--- Jembatan Terpanjang di Indonesia
Jembatan Suramadu diresmikan pembukaanya pada tahun 2009 oleh Presiden Susilo Bambang Yudhoyono. Jembatan Suramadu adalah jembatan yang menghubungkan Pulau Jawa yaitu Surabaya dengan Pulau Madura atau kota Madura.

Tidak heran jembatan ini diberi nama Suramadu yang merupakan singkatan dari nama masing-masing kota. Awal pembangunan jembatan ini sendiri dimulai pada tahun 2003 dan diresmikan oleh Presiden Megawati Soekarnoputri dan setelah tujuh tahun pembangunan ini akhirnya terselesaikan.

Panjang Jembatan Suramadu 5.438 meter atau 5 km lebih menjadikannya jembatan nasional terpanjang di Negara Indonesia. Bentuk bangunannya yang mantap dan kokoh menjadi penghubung antara dua pulau.

Jembatan Suramadu Surabaya ini terdiri dari tiga bagian yaitu jembatan utamanya, jembatan layang, serta jembatan penghubung. Selama pembangunan jembatan ini memakan biaya sekitar 4,5 triliun rupiah. Selama melewati jembatan ini maka anda disuguhkan pemandangan menarik dari Selat Madura apalagi jika anda melintasi jembatan ini saat malam hari. Tidak heran jika jembatan ini menjadi salah satu daya tarik para wisatawan.(bew/berbagaisumber)

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "1211bew1.kot"