Buy and Sell text links

Polres Muaraenim Kurban Sapi dan Kambing

Gotong Royong Potong Korban
* Polres Muaraenim Kurban 4 Sapi dan 2 Kambing
MUARAENIM, SRIPO---Sebagai bentuk ketaatan kepada Allah SWT, Polres Muaraenim, memberikan kurban empat ekor Sapi dan dua ekor Kambing pada hari Raya Idul Adha 2016/1437 H, di Mapolres Muaraenim, Senin (12/9).
"Ini bentuk semangat dan kekompakan kita dalam berbuat yang nyata untuk masyarakat terutama yang kurang mampu," ujar Kapolres Muaraenim AKBP Hendra Gunawan didampingi Kasubag Humas AKP Arsyad Agus.
Menurut Hendra, dengan momentum hari raya Idul Adha ini, untuk benar-benar bisa menjadi motivasi dan untuk terus bersemangat berkurban baik anggota Polri dimanapun berada. Sebab nilai-nilai yang terkandung di dalam berkurban sangatlah luas sebab selain merupakan perintah Allah SWT, juga untuk membiasakan diri selalu berbagi terutama ketika sedang lapang kepada masyarakat yang kurang mampu. Dan mudah-mudahan pada tahun mendatang, bisa diteruskan dan ditingkatkan sehingga masyarakat yang bisa diberikan bisa lebih banyak lagi.
"Kurban Ini merupakan sumbangan dari anggota Polres Muaraenim. Intinya kita ingin berbagi dihari yang penuh barokah ini," tambah Arsyad.(ari)
CAPTION FOTO :
Sapi Kurban 1 : Kapolres Muaraenim AKBP Hendra Gunawan, menyaksikan penyembelihan hewan kurban pada hari raya idul Adha di Mapolres Muaraenim.
Sapi Kurban 2 : Para anggota Polres Muaraenim, bergotong royong memotong dan membagikan hewan kurban kepada yang berhak menerimanya di Mapolres Muaraenim.
Sent from my BlackBerry® smartphone from Sinyal Bagus XL, Nyambung Teruuusss...!

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Polres Muaraenim Kurban Sapi dan Kambing"