Bupati Janjikan Bonus Rp50 Juta
- Jika Atlit FAJI Muratara dapat Emas
- Ikut Eksibisi PON Jabar
MURATARA, SRIPO - Tiga atlit arung jeram dari Pengurus Cabang (Pengcab) Federasi Arung Jeram Indonesia (FAJI) Kabupaten Musirawas Utara (Muratara) terpilih mewakili Propinsi Sumsel untuk mengikuti ajang eksibisi Pekan Olahraga Nasional (PON) XIX Jabar. Mereka adalah, M Fauzan Dasri, Eko Julian Kusuma, dan Shinta.
Ketua Umum Pengcab FAJI Kabupaten Muratara, Erwin Syarif mengatakan, tiga atlit Pengcab FAJI Kabupaten Muratara terpilih mewakili Sumsel di ajang eksibisi PON XIX Jabar, setelah lolos seleksi daerah (selekda) yang digelar Pengprov FAJI Sumsel di Lubuklinggau awal Agustus 2016 lalu. Dijadwalkan, para atlit beserta official akan diberangkatkan menuju Sukabumi, Jabar, pada 9 September 2016.
"Arung jeram, baru pertamakali dilombakan dalam PON, maka masuk dalam ajang eksibisi. Namun, meski eksibisi, juga perebutkan medali. Karena itu, segala persiapan untuk menghadapi ajang eksibisi ini sudah kita lakukan. Sejak kita dapat informasi bahwa atlit kita terpilih wakili Sumsel di eksibisi PON, kita intensif lakukan latihan," kata Erwin Syarif.
Terkait dengan terpilihnya tiga atlit arung jeram dari Pengcab FAJI Muratara mewakili Sumsel diajang eksibisi PON, pengurus FAJI melakukan silaturahmi dengan Bupati Muratara, HM Syarif Hidayat, Rabu (7/9/2016). Dalam kesempatan itu, HM Syarif Hidayat menyambut positif. Menurutnya, meskipun Kabupaten Muratara masih berusia muda, namun patut berbangga, sebab sudah bisa tampil ditingkat nasional. "Harapan kami, kalau kita sudah ikut, tekad harus menang. Doa kami supaya sehat, dan bisa mengikuti even ini dengan baik, bawa nama baik Kabupaten Muratara," kata HM Syarif Hidayat, saat silaturahmi dengan pengurus FAJI Muratara.
Sebagai bentuk dukungan dan perhatian Pemkab Muratara terhadap para atlit arung jeram FAJI Muratara yang akan mengikuti eksibisi PON XIX Jabar, ia menjanjikan bonus. Jika atlit berhasil mendapatkan medali emas, maka akan diberikan bonus sebesar Rp50 juta, medali perak Rp35 juta dan medali perunggu Rp25 juta.
"Selamat berlomba, untuk adik tiga orang ini, andai berhasil bonus dari saya. Bagi yang dapat emas bonusnya Rp50 juta, perak Rp35 juta dan perunggu Rp25 juta. Kalau berhasil kedepan tingkatkan lagi," ujarnya.
Dikatakan, Pengcab FAJI Kabupaten Muratara masih relatif baru. Karena itu ia berharap, agar Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Kabupaten Muratara dapat memberikan dukungan, seperti biaya yang memadai. "Khusus KONI, apapun tangkai olahraga harus didukung serius. Anggarkan biaya untuk seluruh tangkai olahraga yang ada, tanpa ada pengecualian," katanya. (zie)
Ket foto
Tiga atlit arung jeram dari Pengcab FAJI Muratara terpilih wakili Sumsel, ikuti ajang eksibisi PON XIX di Jabar. Tampak pengurus FAJI Muratara, foto bersama dengan Bupati Muratara, HM Syarif Hidayat, usai silaturahmi, Rabu (7/9).
Dikirim dari ponsel cerdas BlackBerry 10 saya dengan jaringan Telkomsel.
0 Response to "Berita 0709.zie.dae"
Post a Comment