Buy and Sell text links

Anggun dkk Diharapkan Pertahankan Gelar

Anggun dkk Diharapkan Pertahankan Gelar

PALEMBANG, SRIPO--Anggun Dwi Puspita dkk diharapkan bisa mendulang emas dalam Kejuaraan Nasional (Kejurnas) PLPP 2016 di stadion Rawamangun Jakarta. Ia yang meraih medali emas dalam Kejurnas PPLP 2015 di Aceh, kini diharapkan kembali untuk mempertahankan gelarnya. 

Pelatih atletik PPLP Sumsel, Fery Kusuma mengatakan, dalam Kejurnas kali ini ia tidak mau muluk-muluk untuk meraih emas. Karena dengan perbedaan waktu sangat tipis yang merata disemua lawan, hasil terbaik dan naik podium menjadi target realistis untuk dicapai.

"Besok (red-hari ini)  ini kita akan turun bertanding dihari perdana. Harapan kita untuk bisa meraih hasil terbaik," katanya

Diungkapkan Fery, ‎ dalam Kejurnas kali ini PLPP Sumsel menyiapkan 6 atlet yakni, Anggun dwi Puspita turun di 100-200 meter, lalu Anisa Rayana 200 meter dan lompat jangkit, lalu Nur Azizah lompat jauh dan lompat jangkit, Mey Trisnanda 400 meter, Adi Gianto Nugroho 100-200 meter, Dan Wisnu lompat jangkit dan lompat jauh.

"Kita menargetkan di dua atlet, Anggun dan Wisnu," ucapnya

Selain Kejurnas, diungkapkan Fery dalam event kali ini  juga akan menjadi limit untuk lolos dalam meraih tiket PON remaja 2017 nanti. 

"Kalau senior Kejurnas jelang PON sudah termasuk Pra-PON, karena itu limitnya jika masuk akan resmi meraih tiket PON," ungkapnya. (cr10)‎

Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Anggun dkk Diharapkan Pertahankan Gelar"