Biliar Siap Mundur
PALEMBANG, SRIPO--Setelah berkali-kali tak mendapat ACC mengajukan pendanaan try out ke Komite Olahraga Nasional Indonesia (KONI) Sumsel biliar mengaku siap mundur jika kali ini tak juga dibantu untuk mengikuti single event Bliss Nine Ball, Open Non Master Tournament di Jogjakarta, 18-24 Juli 2016 mendatang.
Pasalnya, biliar dinilai menjadi cabang olahraga yang menjadi tradisi medali dalam setiap multievent PON sejak 1981 hingga di PON Riau.
"Jambi kita ajukan tak di ACC dana, Jakarta juga sama. Kalau pengajuan try out ke Jogja ini juga tak dibantu, biliar siap mundur dari PON tahun ini," ujar Pelatih Biliar Sumsel Hussein Adhan, Minggu (17/7)
Sambung Hussein setidaknya ada empat yang telah diajukan untuk mengikuti try out ke Jogjakarta 18 Juli 2016 mendatang diantaranya Rico, Agus Suhaimi, Herlin, Yesi Abdi.
Rico dikatakan Hussein merupakan potensi besar bagi biliar Sumsel karena di Jambi Open April lalu berada diposisi kedua. Artinya, semangat medali sepeninggal almarhum Hekta Ahmad akan terus dilakukan untuk prestasi biliar Sumsel.
"Oke, kalau kami tak disetujui training camp di Malaysia dengan alasan hanya cabor yang berpotensi emas. Tapi kalau try out juga tak dibantu, saya ulangi lagi biliar siap mundur," kata dia.
Pada try out kali ini adalah Kejuaraan spesialis bola sembilan sedangkan Agus Suhaimi dan Herlin adalah spesialis english biliar. Berangkat dari hal tersebutlah kemudian mengajukan training camp untuk Agus Suhaimi dan Herlin. (cr10)
0 Response to "Biliar Siap Mundur"
Post a Comment