Rekomendasikan Tes Urine di BNNP
- Jilka Pejabat Masih Mangkir Tes Urine
- 215 Pejabat Ikuti Tes Lanjutan
MUSIRAWAS, SRIPO - Badan Kepegawaian Pendidikan dan Pelatihan (BKPP) Kabupaten Musirawas, kerjasama dengan Badan Narkotika Kabupaten (BNK) Musirawas, menggelar tes urine lanjutan di kantor BKPP setempat, Senin (25/7). Tes urine ini diikuti 215 pejabat SKPD dan UPT kecamatan yang belum melaksanakan tes urine pada saat tes urine yang digelar sebelumnya.
"Pejabat yang dijadwalkan mengikuti tes urine lanjutan hari ini, sebanyak 215 pejabat. Kita dari BNK, selaku pelaksana tes. Hasil tes ini nanti akan disampaikan kepada BKPP dan tindaklanjutnya merupakan kewenangan BKPP," ungkapSekretaris BNK Musirawas, Hendra Amoer, disela tes urine, Senin (25/7).
Sementara, Pelaksana Tugas (Plt) Kepala BKPP Kabupaten Musirawas Rudi Irawan Ishak mengatakan, tes lanjutan yang digelar kali ini, merupakan tes urine yang kedua kalinya. Pejabat yang mengikuti tes urine lanjutan ini, adalah pejabat yang belum mengikuti tes yang digelar sebelumnya.
"Apabila masih ada pejabat, eselon II - IV, yang belum mengikuti tes urine lanjutan kedua ini, masih akan kita laksanakan tes urine lanjutan ketiga. Jika pada saat tes urine ketiga nanti masih ada juga yang tidak mengikuti, maka akan direkomendasikan untuk tes urine di BNN Propinsi (BNNP)," ujar Rudi Irawan Ishak.
Wakil Bupati Musirawas Hj Suwarti yang mengawasi langsung tes urine lanjutan bagi para pejabat tersebut mengatakan, tes urine ini sifatnya lebih ke pembinaan internal bagi pejabat. Diharapkan, dengan adanya tes urine yang akan dilakukan secara berkala in, maka para pejabat bersih dari penyalahgunaan narkoba. Karena itu, seluruh pejabat termasuk kepala desa, wajib mengikuti tes urine. Jika mangkir, maka ia pun tidak segan-segan untuk merekomendasikan pemeriksaan urine ke BNN Propinsi.
"Pemkab dan kades, harus bersih dari narkoba, maka perlu dicek melalui tes urine. Yang tidak mau tes urine, nanti akan direkomendasikan tes ke BNN Propinsi," kata Hj Suwarti yang juga merupakan Ketua BNK Musirawas.
Dikatakan, tes urine bagi pejabat dilingkungan Pemkab Musirawas ini akan diagendakan berkala. Selain itu, tes urine juga akan dilakukan bagi pejabat yang akan dilantik menduduki posisi tertentu. Jika terindikasi positif narkoba, maka bisa saja pejabat yang ditunjuk menduduki posisi tertentu nantinya, tidak akan dilantik. Termasuk calon kades juga, harus tes urine," katanya. (zie)
Ket foto
Sebanyak 215 pejabat dilingkungan Pemkab Musirawas yang belum dites urine, mengikuti tes urine lanjutan yang digelar Badan Kepegawaian dan BNK setempat, Senin (25/7).
Dikirim dari ponsel cerdas BlackBerry 10 saya dengan jaringan Telkomsel.
0 Response to "Berita 2507.zie.dae"
Post a Comment