Pegadaian Luncurkan Program Berkah Ramadan Merdeka
PALEMBANG, SRIPO -- PT Pegadaian (Persero) meluncurkan program "Berkah Ramadan Merdeka" baru-baru ini. Drengan program ini, nasabah tidak akan terbebani dengan biaya administrasi jika menginginkan tambahan kredit minimal Rp 500 ribu.
"Ini program baru dari PT Pegadaian dan berlaku secara nasional, termasuk di Kota Palembang. Tepatnya per 1 Juni lalu baru diluncurkan," ujar Kepala Cabang PT Pegadaian Kanwil III, Joko Prasetyo, Senin (13/6)
Dikatakan Joko, Program ini merupakan salah satu bentuk apresiasi kepada nasabah setia Pegadaian. Jika nasabah yang sudah memiliki kredit, namun masih membutuhkan dana, maka nasabah tersebut tidak akan terbebani biaya administrasi.
"Walaupun sudah punya kredit di kita, namun oleh PT Pegadaian dianggap masih bisa mendapatkan dana maka akan bisa ikut program ini," ujarnya.
Selain menghadirkan program berkah ramadan merdeka, pihaknya juga memberikan cashback hingga 50 persen sewa modal (bunga pinjaman). Promo menarik ini berlangsung hingga 31 Agustus 2016
"Pinjaman minimal Rp 10 jutaan, gadai minimal 46 hari bisa dapat cashback atau diskon sampai 50 persen dari sewa modal, sehingga nasabah lebih hemat. Sejak kita hadirkan program ini antusiasnya sangat banyak dari nasabah, walaupun penyerapannya baru sekitar 21 persen. Untuk cabang merdeka platform pinjaman sampai Rp 16.905.000," jelas Joko.
Sementara itu, diawal pekan ramadan, lanjut Joko jumlah transaksi kredit di PT Pegadaian mengalami kenaikan, namun tidak terlalu signifikan. Terhitung 12 Mei hingga 12 Juni ini tercatan kenaikan hanya berada angka 4,3 persen. Transaksi masih didominasi oleh gadai emas, persentasenya capai 95 persen dari seluruh transaksi.
"Masih sama seperti tahun-tahun sebelumnya, karena biasanya nasabah produktif mengajukan kredit untuk tambah modal," ujarnya.
Namun, tren ini akan berbalik arah ketika mendekati lebaran. Biasanya mulai pekan ke empat ramadan atau sebelum mudik akan banyak nasabah yang menebus barang yang telah digadaikan.
"Kebanyakan sih perhiasan yang ditebus, mau dipakai saat lebaran nanti biasanya. Kalau kredit kendaraan, elektronik sekarang jumlahnya masih sedikit," ungkap Joko.
Mengingat selama bulan ramadan terjadi kenaikan harga sejumlah sembako, PT Pegadaian kantor cabang Merdeka akan menggelar pasar murah."pasar murah akan kita gelar Senin, 20 Juni nanti," katanya. (cr26)
0 Response to "Pegadaian Luncurkan Program Berkah Ramadan Merdeka"
Post a Comment