Laga Kebangkitan
//SFC Tak gentar Hadapi Juku Eja
PALEMBANG, SRIPO-- Laga lanjutan Torabika Soccer Championship (TSC) antara Sriwijaya FC (SFC) kontra PSM Makasar akan menjadi laga kebangkitan. Lantaran kedua tim sama-sama baru saja menelan kekalahan dari laga sebelumnya. Hanya saja, jika SFC kalah dikandang lawan, sedangkan PSM kalah dikandang sendiri.
Laskar Juku Eja sendiri, rupanya mengusung misi khusus ketika melawan Elang Andalas di Stadion Gelora Sriwijaya, Jakabaring, Palembang, Sabtu (18/6) mendatang.
Meski melawan tim tuan rumah, Ayam Jantan Dari Timur ini telah menyatukan tekad untuk meraih poin. Apalagi, Rene Albert selaku kreator sudah menyiapkan skuadnya dan melakukan evaluasi usai dipermalukan Arema Cronus di markas sendiri.
Robert Rene Albert menyiapkan 18 pemain terbaiknya untuk melakoni laga ketujuh ini. Bahkan, mereka diharap bisa memperbaiki rekor laga away.
Setelah terakhir kali, tim berjuluk Ayam Jantan dari Timur ini hanya bisa menahan imbang PS TNI, 1-1, di Stadion Pakansari, Cibinong.
Robert Rene Alberts mengatakan, jeda waktu setelah melawan Arema dipergunakan dengan baik untuk membangun skuatnya. Bahkan ia melakukan beberapa pergantian.
"Beberapa pemain muda siap, dan kita akan berusaha semaksimal mungkin. Kita akan berikan yang terbaik untuk meraih poin dikandang SFC," kata pelatih yang pernah di dekati Manajemen SFC ini, Jumat (17/6)
Sementara itu, pelatih SFC Widodo C Putro seakan tak gentar menghadapi skuad Juku Eja. Walau meraih kekalahan dalam laga perdana di bulan puasa, ambisi untuk meraih hasil positif dibulan Ramadan tetap menjadi target yang ingin ia capai. Apalagi, kali ini Laskar Wong Kito akan menjadi tuan rumah. Dengan didukung suporter dan masyarakat Palembang, Widodo optimis bisa mengamankan tiga poin di stadion Gelora Sriwijaya Jakabaring.
"Kita tahu PSM tidak bisa diremehkan. Mereka tim kuat. Tapi kita akan berusaha untuk mengamankan tiga poin," tutur eks pemain timnas itu
Menurut Widodo, walau meraih kekalahan melawan Pesegres, ia menilai tidak ada yang salah dengan permainan SFC. Namun saat melawan Persegres memang konsentrasi yang menurun, dari enam laga yang sudah dimainkan sejauh ini kami tidak pernah tertinggal lebih dulu, walau tidak semuanya bisa kami menangkan," tuturnya
Dirinya pun mengaku cukup senang dengan perkembangan beberapa pemainnya yang semula sempat diragukan dapat bermain di laga ini.
"Yu Hyun Koo sudah pulih 100 persen, begitu juga Eka Ramdani yang kemarin sempat absen karena sakit. Begitu juga Achmad Hisyam Tolle, sedangkan Mauricio walau sempat 2 kali absen latihan, namun perkembangannya sudah sangat pesat. Namun tetap akan kita tunggu hingga benar-benar pulih terlebih dulu," tegasnya.
"Target jelas tidak boleh kehilangan poin penuh lagi setelah dua laga sebelumnya gagal, jadi saya hanya akan turunkan pemain yang siap secara fisik, mental dan sesuai dengan strategi yang dipersiapkan di lapangan nantinya," tambah Widodo. (Cr10)
0 Response to "Laga Kebangkitan //SFC Tak gentar Hadapi Juku Eja"
Post a Comment