Indah Sari Ramadhon
Peraih Nilai UN Tertinggi di Lubuklinggau
INDAH Sari Ramadhon (17), siswi SMA Negeri 1 Kota Lubuklinggau memperoleh nilai Ujian Nasional (UN) tertinggi jurusan IPA se Kota Lubuklinggau, pada ujian nasional 2016 ini. Sulung dari empat bersaudara, buah hati pasangan Arzari dan ida Susiani yang lahir 6 Januari 1999 ini, mendapatkan nilai UN 496,5.
Saat dibincangi Sripo, Sabtu (7/5), disela kegiatan pengumuman kelulusan bersama SMA/MA dan SMK se Kota Lubuklinggau di Sport Centre Petanang, ia merasa bersyukur dengan nilai UN yang diperolehnya tersebut. "Jelas bersyukur ya. Saya terimakasih sama guru-guru, orang tua saya, yang telah membimbing saya selama ini," ujar Indah Sari Ramadhon.
Meski meraih nilai UN tertinggi, tak lantas membuatnya pongah. Sebab menurutnya, nilai itu bukanlah segalanya. Kalau mendapat nilai yang kurang bagus, masih banyak potensi diri lainnya yang bisa digali. "Bagi saya, nilai bukan segalanya, kalau bukan ranking satu, ya kita cari bakat lain, banyak potensi-potensi diri kita yang bisa digali, syaratnya jangan menyerah," katanya.
Siswi kelas XII IPA3 SMA Negeri 1 Kota Lubuklinggau ini berucap, selepas SMA, ia ingin meneruskan kuliah. Ia sudah mengikuti jalur undangan dan memilih Fakultas Teknik Sipil di Universitas Sriwijaya (Unsri) Palembang. "Bismillah, ikut unsri. Sekarang ikut dulu jalur SNMPTN, jalur undangan. Mudah-mudahan lulus," ujar Indah Sari Ramadhon, yang sejak sekolah dasar (SD), langganan juara kelas ini.
Terkait prestasi yang diraih siswanya, Kepala Sekolah SMA Negeri 1 Kota Lubuklinggau, Zulkarnain mengatakan, untuk menunjang keberhasilan siswa-siswi agar memeroleh nilai UN yang bagus, setiap menjelang ujian, pihaknya memaksimalkan kegiatan KBM dan kegiatan belajar tambahan, serta kegiatan lainnya.
"Apa yang sudah dilakukan perjuangan selama ini utk sukseskan anak-anak, alhamdulillah, meraih sukses terbaik. Sukses juga semuanya anak SMA Negeri 1 Lubuklinggau. Termasuk ucapan terima kasih untuk seluruh guru, bapak walikota yang sudah suport anak-anak, sukses semuanya," kata Zulkarnain.
Sementara itu, pada tahun 2016 ini, Kota Lubuklinggau berhasil meraih nilai rata-rata UN tertinggi untuk jurusan IPA dan IPS se Sumsel. Kepala Dinas Pendidikan Kota Lubuklinggau, Erwin Armeidi mengatakan, dengan pencapaian itu pihaknya merasa bersyukur. Artinya, proses belajar mengajar di sekolah, para guru dan orang tua, sudah siap menghadapi ujian nasional dengan baik.
"Tapi yang selalu kita ingatkan tidak hanya prestasi, integritas juga sangat kita tekankan. Jadi seimbang antara ptestasi dengan integritas. Kejujuran dalam mengikuti ujian itu yang terpenting," kata Erwin Armeidi.
Walikota Lubuklinggau, SN Prana Putra Sohe mengatakan, pencapaian yang diperoleh siswa-siswi dalam ujian nasional ini, merupakan suatu prestasi. Karena itu, ia berterima kasih kepada orang tua dan para guru serta kepala sekolah.
"Terkhusus kepada anak-anak, yang sudah memberikan yang terbaik buat dirinya sendiri. Dan tentu prestasi ini langkah awal mereka arungi masa depan, insyaallah, dari satu hal yang baik, prestasinya dapat yang baik," kata SN Prana Putra Sohe. (zie)
Ket foto
Indah Sari Ramadhon, Peraih UN IPA tertinggi di Lubuklinggau
Dikirim dari ponsel cerdas BlackBerry 10 saya dengan jaringan Telkomsel.
0 Response to "Berita 0705.zie.dae"
Post a Comment