Buy and Sell text links

Pekerja di Perusahaan Muba Wajib Ikuti Uji Swab


Pekerja di Perusahaan Muba Wajib Ikuti Uji Swab

SEKAYU, SRIPO--Upaya pencegahan penyebaran Covid-19 di wilayah kabupaten Muba secara massif terus dilakukan. Kali ini Pemkab Muba mengimbau seluruh perusahaan di Bumi Serasan Sekate tersebut untuk melindungi para pekerja dengan menggelar uji Swab secara menyeluruh.

Hal ini berdasarkan Surat Edaran Bupati Muba Dr H Dodi Reza Alex Nomor: SE-560/123/DISNAKERTRANS/2020 tentang kewajiban perusahaan menyediakan sarana dan prasarana bagi karyawan penderita Covid-19 di perusahaan, yang merupakan tindak lanjut dari surat edaran Menteri Ketenagakerjaan No: M/3/HK.04/III/2020.

Kepala Dinas Ketenagakerjaan dan Transmigrasi Muba, Yusuf Amilin, melalui Kabid Hubungan industrial dan Kesejateraan Tenaga Kerja, Juanda mengatakan, pihaknya sudah menerima surat edaran yang dikeluarkan Bupati Muba tersebut yakni mewajibkan perusahaan untuk menyediakan sarana dan prasaran, serta surat edaran terkait uji Swab.

"Sehubungan dengan itu, perusahaan diwajibkan menyediakan fasilitas gedung sehat bagi karyawan, menyediakan alat pelindung diri bagi karyawan, memberikan vitamin serta kekebalan tubuh bagi karyawan, dan menyediakan obat-obatan bagi karyawan yang dinyatakan Covid-19,"ungkapnya.

Sedangkan untuk surat edaran No :560/213/Nakertrans/2020 tentang tes Swab bagi pekerja atau buruh. Dimana perusahaan diminta bekerjasama dengan Dinas Kesehatan Muba untuk melakukan tes Swab kepada seluruh para pekerja.

"Hasil uji Swab itu dilaporkan kepada Bupati Muba melalui Disnakertrans," tegasnya.

Lanjutnya, sejauh ini sudah terdapat sejumlah perusahaan diberikan peringatan lantaran karyawan atau pekerjanya terpapar Covid-19. Peringatan itu diberikan kepada PT Manggala Alam Lestari beserta subkonnya PT Tri Putra Energi, serta PT Pertamina EP Asset 1 Field Ramba.

"Dalam surat peringatan itu, perusahaan diminta untuk meningkatkan pengawasan dalam pelaksanaan protokol kesehatan dalam rangka pencegahan Covid-19, serta membuat laporan berkala terkait hal tersebut dan dilaporkan ke Bupati Muba melalui Disnakertrans," jelas Juanda. (dho)


Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

  • DPRD Muba Kembali PAW Dua Dewan SEKAYU, SRIPO--Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Musi Banyuasin (Muba) kembali melakukan pros… Read More...
  • Anis : Saya Pemain SFCAnis : Saya Pemain SFC PALEMBANG, SRIPO--Bakal melawan daerah asalnya, tak menjadi kendala bagi seoranh Yohanis Nabar. Dalam laga home Sriw… Read More...
  • Berita OKI  Pembangunan Tiang Jembatan Lingkar Asal Jadi ·         Dikerjakan Pada Malam Hari Tanpa Pengawas KAYUAGUNG, SRIPO – Pembangu… Read More...
  • Antisipasi Konflik Pilkades​ Polres Tambah PersonilAntisipasi Konflik Pilkades​ Polres Tambah PersonilINDERALAYA- Kepolisian Resort (Polres) Ogan Ilir akan menambah kekuatan dalam pengamanan … Read More...
  • 2507bew3.kas--- tambahan sugih Kapolresta: Kalau Tidak Salah Mengapa Kabur PALEMBANG, SRIPO --- Kapolresta Palembang Kombes Pol Tommy Aria Dwianto, me… Read More...

0 Response to "Pekerja di Perusahaan Muba Wajib Ikuti Uji Swab"