Buy and Sell text links

Berita Pilkada OKU Selatan

Antisipasi Covid -19, Sebanyak 777 Orang PPS di Lantik Oleh PPK Masing- Masing

Laporan Wartawan Sriwijaya Post, Alan Nopriansyah

MUARADUA, SRIPO--Antisipasi terhadap perkembangan pencegahan Corona Virus Desease (Covid-19) pelantikan anggota Panitia Pemungutan Suara (PPS) yang sebelumnya di jadwalkan dilantik oleh ketua KPU OKU Selatan di delegasikan ke Ketua Panitia Pemilihan Kecamatan (PPK) masing-masing daerah.

Ketua Komisi Pemilihan Umum (KPU) OKU Selatan Ade Putra Martabaya, SH mengatakan, pelantikan dilakukan di tiap Kecamatan sebagai upaya terhadap resiko pencegahan terhadap perkembangan Covid-19 yang sedang marak terjadi.

"Iya, satu-satunya untuk mengantisipasi Covid-19, pelantikan PPS dilantik di tiap masing-masing Kecamatan dan dilantik oleh ketua PPK, masing-masing,"ujar Ade.

Senada, yang diungkapkan Komisioner KPU divisi SDM dan Sosialisasi Partisipasi Pemilih Zarnubi, SH mengatakan pelaksanaan pelantikan di tiap Kecamatan berdasarkan surat edaran dari Komisi Pemilihan Umum (KPU) RI Pusat.

"Iya, hal itu berdasarkan aturan dari KPU RI yang disampaikan berdasarkan surat edaran untuk tidak menciptakan keramaian sementara ini,"ujar Zarnubi, Jumat (21/3).

Ditambahkannya, pelantikan tetap berlangsung pada 22 Januari hanya saja dilakukan di masing- masing Kecamatan  secara serentak dan didampingi setiap KPU Kabupaten selama satu hari.
"Setiap Kecamatan tetap kita monitoring, setidaknya satu Kecamatan terdapat satu staff KPU Kabupaten,"tambah Zarnubi. 

Diketahui sebelumnya KPU Kabupaten dijadwalkan melantik 777 orang Panitia Pemungutan Suara (PPS) dari pertiga orang di 252 Desa dan 7 Kelurahan di 19 Kecamatan yang terpilih akan dilangsungkan di Gedung Kesenian Muaradua pada 22 Maret mendatang.(cr28)

SRIWIJAYA POST/ALAN NOPRIANSYAH
Pelantikan PPK : Perekrutan peserta panitoa pemungutan suara (PPS) beberapa waktu lalu (20/3/2020).




Subscribe to receive free email updates:

Related Posts :

0 Response to "Berita Pilkada OKU Selatan"