Masih Membandel Siap-Siap Mobil di Kunci Roda
//Dishub Muba Tindak Tegas Parkir Sembarangan
SEKAYU,SRIPO--Tindakan tegas dalam menertibkan parkir sembarangan dan diatas trotoar bakal dilakukan dengan tegas oleh Dinas Perhubungan (Dishub Muba), dimana Dishub Muba bakal mengunci roda kendaraan jika masih membandel. Hal tersebut dilakukan dalam memberikan ruang bagi pejalan kaki dan menjaga fungsi trotoar.
"Upaya penertiban terhadap masyatakat yang parkir di badan jalan maupun diatas trotoar terus kita gencarkan. Hari ini kita telah memasang stiker terhadap kendaraan yang salah parkir, sehingga menganggu kenyamanan pejalan kaki,"kata Kepala Dishub Muba, H Pathir Riduan, Kamis (23/1/20).
Lanjutnya, kendaraan yang parkir sembarangan atau diatas trotoar memang menganggu pengguna jalan karena larangan parkir sudah diatur dalam Perda. "Hari ini pemasangan stiker dan teguran, apabila masih ada pengendara yang melanggar akan dikenakan sanksi penguncian roda dan dibawa ke pengadilan,"tegasnya.
Untuk penguncian roda akan dilakukan, pertengahan tahun kunci roda sudah pihaknya siapkan. Peraturan ini berlaku untuk di seluruh wilayah Muba khususnya dalam Kota Sekayu. "Dalam memaksimalkan peraturan tersebut pihaknya secara bertahap melalukan sosialisasi berupa pemasangan spanduk, patroli keliling dengan menggunakan speaker untuk menginformasikan salah parkir, serta melalui medsos yang ada. Jika melihat adanya pelanggar parkir dapat menghubungi Dishub, petugas piket yang stanby akan segera turun dan menindaklanjuti,"jelasnya.
Sementara itu, Bupati Muba Dodi Reza Alex, mengimbau bagi masyarakat Kabupaten Muba untuk menaati aturan larangan parkir pada badan jalan dan diatas trotoar. Menurut Peraih penghargaan Indonesia Road Safety Award (IRSA) 2019 ini, trotar merupakan tempat bejalan kaki dan penyandang disabilitas.
"Mari kita taati bersama aturan ini, dengan mentaati aturan tersebut sesama pengguna jalan bisa saling menghargai terutama pejalan kaki. Selain itu tidak merusak trotoar, demi kebaikan kita bersama,"imbaunya. (dho)
Ket foto : Petugas Dishub Muba ketika menempelkan stiker salah pakir terhadap sejumlah mobil yang parkir sembarangan di Jalan Kolonel Wahid Udin Sekayu.
0 Response to "Masih Membandel Siap-Siap Mobil di Kunci Roda"
Post a Comment